TERUJI-DALAM PERTARUNGANSampel

Battle-Tested

HARI KE 1 DARI 5

DIPERSENJATAI DAN SIAP

Hidup adalah pertarungan. Hidup semakin sulit. Ini adalah kenyataan. Tidak ada seorangpun yang terbebas dari pergumulan dan kesulitan. Keadaan di luar kendali kita akan muncul dan menyebabkan tekanan dan rasa sakit dan ini hanyalah sebagian dari hidup. Pertanyaan yang akan tetap ada adalah bagaimana respon Anda saat hal itu datang? Apa yang Anda lakukan saat pertempuran menghampiri di ambang pintu?

Tanggapan kita seringkali ditentukan oleh bagaimana kita menjaga diri dan mempersiapkan rohani kita. Bagaimana persiapan Anda atas hari-hari ini menjadi penting. Rasul Paulus mendesak pengikutnya untuk mengenakan Perlengkapan Senjata Allah supaya kita bisa dan mampu berdiri teguh menghadapi kesulitan. 

Kebanyakan orang bangun setiap hari dan hidup tanpa perisai pelindung ini. Saat kita menghidupi kehidupan tanpa penjagaan kita membiarkan diri kita terbuka kepada Setan, ahli penipu, untuk bergegas masuk dan menghancurkan kita. Kerusakan ini bisa terjadi dalam sekejap, tapi seringkali juga sedikit demi sedikit. Setiap hari kita semakin nyaman dengan dosa, sedikit lebih dekat dengan jalur bahaya, dan kita pikir keadaan kita baik-baik saja, sampai kita sadar tidak demikian. 

Mengenakan Selengkap Senjata Allah bisa meyakinkan kita bahwa Dia akan melindungi dan menjaga kita saat musuh datang seperti banjir. Tidak ada yang lebih diinginkan musuh selain mencuri, membunuh dan membinasakan. Kita harus dijagai dan dilindungi setiap hari. 

Saat kita percaya kepada Firman Tuhan dan berdoa dengan tidak berkeputusan kita dilindungi oleh Roh-Nya. Firman-Nya adalah pelita yang menuntun langkah kita, memimpin kita untuk menanggapi keadaan dengan cara yang benar. Saat rekan kerja bergosip kita bisa dilengkapi untuk menjauh dari pikiran dan perkataan yang jahat. Ketika keluarga Anda berselisih, Alkitab mengajar kita untuk menanggapi dengan kasih dan iman. 

Hidup memiliki tantangannya sendiri, tetapi Tuhan telah melengkapi kita dengan semua yang kita butuhkan untuk menahan rasa sakit dan untuk berdiri tegak ketika pertempuran datang. Kita ditentukan untuk menjadi orang yang bisa bertahan dalam ujian waktu dan menjadi lebih kuat pada akhirnya. Kita hanya dapat melakukan ini dengan mengenakan Perlengkapan Senjata Allah setiap hari. 

Area mana dalam hidup Anda yang rentan dan perlu Anda amankan dengan Perlengkapan Senjata Allah?

DOA:

Tuhan, saat saya kenakan perlengkapan ini,

Ingatkan saya akan kesetiaan-Mu.

Tolong saya untuk mempercayai perkataan-Mu.

Biarlah Roh-Mu menguatkan saya.

Amin.

Firman Tuhan, Alkitab

Hari 2

Tentang Rencana ini

Battle-Tested

Kita semua menghadapi keadaan sulit, benturan budaya, dan pergumulan pribadi. Hidup bisa seperti bertarung dalam pertempuran. Renungan ini adalah seri renungan yang akan mendorong dan menguatkan Anda untuk pertempuran rohani yang akan Anda hadapi dalam hidup.

More

Kami mengucapkan terima kasih kepada Faith Church yang telah menyediakan rencana bacaan ini. Untuk informasi lebih lanjut, silakan mengunjungi http://faithchurch.family/