Khawatir Tentang UangSampel
Membuat Rencana
Mudah-mudahan, Anda telah meluangkan waktu untuk melabeli penyebab mengapa Anda berada dalam kesulitan keuangan. Alasan kita semua akan berbeda. Beberapa dari kita melakukan semua yang kita tahu untuk memotong pengeluaran, tetapi mungkin telah melakukan pembelian yang buruk bertahun-tahun lalu yang terbukti menjadi tantangan untuk diperbaiki. Yang lain dari kita memiliki pergumulan dasar dengan kebiasaan berbelanja dan telah menciptakan kecanduan yang sulit untuk dipuaskan. Masih ada di antara kita yang menyadari bahwa pekerjaan yang kita lakukan, meskipun memuaskan, belum benar-benar memenuhi kebutuhan kita atau kebutuhan keluarga kita. Dengan kenyataan baru yang ditemukan di saku belakang kita, inilah saatnya untuk membuat rencana.
Menyusun Anggaran
Beberapa orang berpikir anggaran sebagai pembatasan, namun kenyataannya, anggaran dimaksudkan untuk membebaskan Anda untuk berbelanja tanpa perlu khawatir. Jadi, amati kembali pengeluaran Anda dari bulan-bulan sebelumnya dan perhatikan apa yang perlu ada dalam anggaran dan apa yang tidak perlu ada.
Kalahkan Hutang Anda
Mungkin tidak ada hal lain yang bisa mencekik kita seperti layaknya hutang finansial. Kita bekerja untuk melakukan pembayaran, melanjutkan pola itu, dan tidak pernah benar-benar sampai ke tempat di mana kita bisa bebas secara finansial. Jika Anda memiliki sedikit hutang atau pun setara dengan Gunung Everest, mulailah mengambil langkah untuk menghilangkannya dari dompet keuangan Anda. Kebebasan yang akan Anda alami karena tidak memiliki apa-apa dibandingkan memiliki apa yang Anda miliki saat ini tak terhitung.
Mulailah Menabung
Aspek keuangan ini sangat penting! Seperti yang disebutkan di hari ke-2, akan ada hal-hal tak terduga yang muncul di mana kita tidak siap secara finansial. Inilah sebabnya mengapa kita perlu memiliki tabungan darurat—bersiap untuk yang tak terduga. Mulailah menabung hari ini dengan menyesuaikan pengeluaran Anda dan juga dengan melihat apa yang Anda miliki yang bisa dijual. Anda dapat dengan mudah mengumpulkan tabungan Anda dengan menjual beberapa barang secara online. Milikilah rekening tabungan, atau dana darurat, untuk hal-hal yang dianggap darurat, bukan untuk berbelanja, makan di luar, atau jalan-jalan.
Ketiga hal ini adalah langkah-langkah bagus yang harus diambil dalam merencanakan keuangan Anda, tetapi Anda mungkin masih merasa bingung atau kewalahan. Itulah saat di mana orang lain bisa masuk! Carilah orang-orang di sekitar Anda yang Anda tahu mereka bebas secara finansial dan mintalah nasihat mereka. Luangkan waktu untuk belajar dari mereka sehingga Anda dapat memperoleh hikmat dan wawasan mereka. Butuh waktu untuk melihat rencana Anda membuahkan hasil, tetapi hal itu akan sangat sepadan.
Firman Tuhan, Alkitab
Tentang Rencana ini
Kekhawatiran tentang keuangan terjadi dalam hidup kita ketika kita gelisah, cemas, penuh ketakutan, atau kesulitan perihal keuangan kita. Tuhan tidak ingin kita hidup dalam keresahan atau ketakutan perihal keuangan. Dalam Rencana Bacaan 5 hari ini, kita akan mempelajari apa yang Alkitab katakan tentang keuangan kita, dan menemukan langkah-langkah praktis untuk bergerak maju.
More