Penjelajah Alkitab (Ulangan)Sampel

Penjelajah Alkitab (Ulangan)

HARI KE 3 DARI 11

Tuhan Kita 100% Setia

Ulangan 7:9

Sebab itu haruslah kauketahui, bahwa TUHAN, Allahmu, Dialah Allah, Allah yang setia, yang memegang perjanjian dan kasih setia-Nya terhadap orang yang kasih kepada-Nya dan berpegang pada perintah-Nya, sampai kepada beribu-ribu keturunan,

Gravitasi adalah kekuatan tarik-menarik yang menyatukan semua benda. Tidak peduli seberapa besar atau sekecil apapun benda yang dilemparkan, benda itu akan jatuh kembali ke tanah. Terlepas dari cuaca, benda itu akan selalu jatuh kembali ke tanah. Gravitasi benar-benar setia untuk melakukan tugasnya 100%.

Tuhan berkata kepada bangsa Israel bahwa meskipun mereka adalah bangsa terkecil, Dia memilih mereka hanya karena Dia mengasihi mereka. Dia setia sehingga Dia menepati janji-janji yang Dia buat kepada Abraham, Ishak dan Yakub.

Tuhan juga menunjukkan kesetiaan-Nya kepada kita semua. Ribuan tahun telah berlalu. Pergantian musim. Bumi menjadi berbeda. Tetapi ada satu hal yang tidak akan pernah berubah yaitu kesetiaan Tuhan. Tuhan Yesus 100% setia.

Bahkan ketika kamu merasa kecil, Tuhan menyertai kamu. Bahkan ketika kamu merasa tidak penting, Tuhan tetap menyertai kamu. Tuhan bersama kamu setiap kali kamu bahagia atau sedih. Percaya saja kepada-Nya karena Dia setia dan Dia selalu mengasihimu.

DOA:

Ya Bapa yang setia, aku datang untuk menyerahkan semua kepercayaan aku ke tangan-Mu. Di dalam Engkau aku menemukan kedamaian. Amin.

Firman Tuhan, Alkitab

Hari 2Hari 4

Tentang Rencana ini

Penjelajah Alkitab (Ulangan)

Renungan harian ini akan membimbing anak-anak melalui setiap buku dalam Alkitab. Pengertian yang baru akan tersingkap melalui renungan yang sederhana dan mudah dipahami. Anak-anak akan mengerti bahwa setiap bagian Alkitab bermakna dan relevan dengan kehidupan mereka. Pada akhirnya, renungan ini akan menuntun mereka untuk hidup setiap hari di dalam jalan Tuhan.

More

Kami mengucapkan terima kasih kepada Bethany Church (Singapore) yang telah menyediakan rencana ini. Untuk informasi lebih lanjut, silakan mengunjungi: http://www.bcs.org.sg/kidsdevotion