Penjelajah Alkitab (Imamat)Sampel

Penjelajah Alkitab (Imamat)

HARI KE 5 DARI 9

Hati yang Kotor

Mazmur 51:3

Kasihanilah aku, ya Allah, menurut kasih setia-Mu, hapuskanlah pelanggaranku menurut rahmat-Mu yang besar!

Tuhan berbicara kepada Musa tentang bagaimana bangsa Israel harus membersihkan diri mereka dari penyakit kusta. Jika seseorang memiliki penyakit kusta, seorang imam tidak dapat melakukan apa-apa, sebaliknya imam hanya akan berkata bahwa mereka tidak bersih dan mereka akan disingkirkan dari hadirat Allah.

Untuk membuat mereka sembuh dan bersih kembali, orang itu harus tinggal di dalam rumah selama tujuh hari, merobek pakaiannya, mencukur rambutnya, mencuci pakaiannya dan memandikan tubuhnya sampai bersih. Barulah mereka dapat mendekati kehadiran Tuhan lagi.

Adik-adik, kita semua tidak menginginkan kusta. Ketika kita mulai merasa iri dengan teman kita, ketika kita mulai mudah marah pada adik kita, ketika kita memberontak terhadap orang tua kita, itulah tanda-tanda hati yang kena kusta dan itu semua dapat menjauhkan kita dari hadirat Allah. Sebelum hati kita dipenuhi oleh penyakit kusta, marilah kita bertobat dan datang kepada Allah.

DOA : 

Ya Tuhan, terima kasih telah mengampuni dosa-dosaku. Bantu aku ya Tuhan untuk menjaga hatiku supaya selalu bersih di hadapanMu. Amin.

Firman Tuhan, Alkitab

Hari 4Hari 6

Tentang Rencana ini

Penjelajah Alkitab (Imamat)

Renungan harian ini akan membimbing anak-anak melalui setiap buku dalam Alkitab. Pengertian yang baru akan tersingkap melalui renungan yang sederhana dan mudah dipahami. Anak-anak akan mengerti bahwa setiap bagian Alkitab bermakna dan relevan dengan kehidupan mereka. Pada akhirnya, renungan ini akan menuntun mereka untuk hidup setiap hari di dalam jalan Tuhan.

More

Kami mengucapkan terima kasih kepada Bethany Church (Singapore) yang telah menyediakan rencana ini. Untuk informasi lebih lanjut, silakan mengunjungi: http://www.bcs.org.sg/kidsdevotion