Apakah Makna Paskah?Sampel
Kasih Karunia Menyelamatkan Dunia!
Kemarin berakhir dengan catatan pilu. Yesus, sang penyembuh yang lemah lembut, dibunuh secara kejam. Dia yang sempurna sudah mati.
Para pengikut Yesus ditinggalkan sendirian, ketakutan. Akankah Dia kembali seperti yang dikatakan-Nya? Mungkin semuanya palsu. Mungkin itu tidak akan terjadi. Mungkin mereka telah dibodohi.
Ingat dua video yang telah Anda tonton sebelumnya dari Jason? Kisah si ulat kecil? Saksikan video terakhir Jason untuk melihat makna Minggu Paskah bagi dia—dan bagi Anda!
Minggu Paskah telah tiba! Yesus tidak mati lagi! Dia hidup selamanya! Dia telah membayar harga untuk dosa sekali untuk selamanya. Yang perlu kita lakukan hanya percaya dalam hati bahwa Tuhan membangkitkan Yesus dari maut, dan menerima karunia pengampunan atas dosa kita secara cuma-cuma. Tuhan telah merancang ini sejak semula: Dia membuka jalan bagi kita untuk kembali kepada-Nya!
Ini semua sangat menakjubkan. Para pengikut Yesus berubah dari yang tadinya bersembunyi dalam ketakutan dan patah hati menjadi takjub dan penuh suka cita karena menyaksikan bahwa semua yang telah mereka yakini tentang Yesus ternyata benar. Mereka mengabdikan sisa hidup mereka untuk menyebarkan kabar baik tentang kemenangan Yesus atas maut sekali untuk selamanya bagi kita semua!
Mereka rela dijebloskan ke dalam penjara untuk terus menyebarkan kabar ini. Bahkan, banyak dari mereka terbunuh karena tidak mau berhenti memberitakan kepada setiap orang setiap saat tentang Yesus. Para pemimpin di masa itu mencoba membungkam kabar ini karena cemburu dan takut orang-orang akan membuat kerusuhan atau mengikuti Yesus daripada mereka. Namun, kisah kasih Tuhan dan pemulihan hubungan yang ajaib bagi umat manusia terus menyebar makin luas. Kisah ini tidak akan lenyap! Kisah ini menemukan jalannya kepada Anda, melalui Rencana Alkitab ini! Kisah kasih Tuhan kepada dunia tidak dapat dihentikan
Para pengikut Yesus takut dan sedih pada hari Jumat dan Sabtu. Namun, Minggu Paskah mengubah segalanya! Ini mengubah segalanya bagi seluruh umat manusia selamanya! Dia bangkit!
Tanyakan pada diri sendiri: Para pengikut Yesus pada umumnya terdiri dari orang-orang biasa: nelayan, petani, dan semacamnya. Menurut Anda, apa yang membuat mereka berani untuk memberitakan kabar baik tentang kasih karunia Yesus bagi semua orang?
Doa: Tuhan, terima kasih untuk hadiah hidup kekal bersama-Mu melalui kasih karunia Yesus! Ini kabar terbaik sepanjang masa. Bantu saya untuk ingat bahwa Engkau hanya sejauh doa. Saya tidak perlu sempurna untuk berada di dekat-Mu. Kasih karunia Yesus melingkupi saya. Terima kasih! Dalam nama Yesus, amin.
Firman Tuhan, Alkitab
Tentang Rencana ini
Suatu hari, ada seseorang menyatakan lebih dahulu tentang kematian-Nya sendiri yang hanya akan berlangsung selama tiga hari. Dan Dia benar! Kematian dan kebangkitan Yesus adalah kebenaran menakjubkan dalam kisah Paskah. Umat Kristen masih merayakannya sampai sekarang. Namun apakah artinya semua ini bagi Anda? Rencana Bacaan Alkitab ini akan membantu Anda memahami misteri dan keindahan Paskah!
More