Menetapkan Tujuan IlahiSampel
Dua kata yang menyimpulkan perintah Yohanes kepada orang banyak: Jadilah murah hati.
Marilah kita jujur: Di dunia kerja, adalah hal yang biasa untuk meraup segala yang Anda bisa. Dan kemurahan hati lebih merupakan suatu aksi publisitas daripada pengorbanan.
Inilah kenyataannya: jika kita tidak menjadikan kemurahan hati sebagai sebuah prioritas saat menetapkan tujuan, kita akan cenderung menjadi serakah, yang biasanya terlihat seperti sebuah perjalanan menuju sesuatu yang lebih, yang tidak pernah berakhir dengan perasaan cukup.
Saya menyukai gambaran dalam Amsal 31:20 tentang wanita saleh yang mengutamakan kemurahan hati di dalam hidupnya:
"Ia memberikan tangannya kepada yang tertindas, mengulurkan tangannya kepada yang miskin."
Memberikan diartikan bahwa ia menggapai sejauh mungkin ke suatu tujuan tertentu. Mengulurkan berarti ia memberikan lebih dari kenyamanannya. Dan faktanya dua kali, ayat ini dalam versi Bahasa Inggris menggunakan bentuk jamak dari "tangan-tangan" vs. "tangan" menunjukkan bahwa ia tidak hanya sekedar memberikan sedikit; ia memberikan segala yang ia miliki.
Maksud dari menetapkan tujuan adalah pertumbuhan, bukan? Jadi jika kemurahan hati menarik kita melampaui kapasitas normal kita, kemurahan hati dan pertumbuhan ilahi berjalan bersama-sama.
Dengan cara apakah Anda dapat meningkatkan kemurahan hati Anda tahun ini? Luangkan beberapa menit dan pikirkan bagaimana kemurahan hati dapat menjadi bagian dari rencana Anda, dan bukan sekedar direnungkan.
Tuhan, tidak diragukan lagi bahwa Engkaulah Tuhan yang murah hati. Segala sesuatu yang kami miliki adalah milik-Mu, dan Engkau telah mempercayakannya kepada kami. Dari bakat kami sampai dengan harta kami dan bahkan hidup itu sendiri, Tuhan; semuanya adalah pemberian dari-Mu. Bantu kami untuk mencerminkan karakter-Mu bagi mereka yang ada di sekitar kami dari cara kami memberi dengan cuma-cuma dan hidup dengan tangan yang terbuka dan hati yang berbuka. Kami percaya kepada-Mu. Amin.
Firman Tuhan, Alkitab
Tentang Rencana ini
Tujuan itu baik... selama itu menggerakkan kita sesuai dengan arahan Tuhan. Jika Anda sedang mempertimbangkan untuk menetapkan beberapa tujuan bagi diri Anda, gunakan rencana bacaan ini sebagai sebuah panduan untuk memastikan bahwa apa yang sedang Anda kerjakan tetap menjaga Anda di dalam misi bagi Kristus.
More