FokusSampel

Fokus

HARI KE 3 DARI 4

Disiplin Untuk Fokus

Perubahan di sekitar kita terjadi dengan sangat cepat. Ini membuat kita sulit untuk bersabar, mudah membandingkan, dan sulit setia pada sesuatu ataupun cepat bosan. Oleh sebab itu, fokus bukan sekedar sebuah keputusan yang kita buat di satu waktu, tapi harus dibangun setiap hari dan dipertahankan. Dengan kata lain, kita perlu disiplin untuk bisa fokus.

Tentukan apa yang bernilai dan apa yang menjadi prioritas kita sehingga kita bisa fokus kepadanya. Saat kita fokus, kita akan melakukan apapun dengan sepenuh hati dan maksimal, kita bisa memfilter apa yang datang; yang mau mengambil perhatian kita. Pertimbangkan kembali apakah sesuatu yang mau kita lakukan berguna dan membangun kita, serta belajar berkata “tidak” kepada hal-hal yang tidak membangun. Kita juga bisa mendisiplinkan diri untuk beristirahat, sehingga tubuh dan jiwa kita bisa menampung kuasa Tuhan yang mau bekerja melalui kita.

Fokus bekerja seperti otot yang perlu terus kita latih dan bentuk. Disiplin dalam fokus akan memberikan kita ruang dan waktu agar kita terhindar dari burnt-out ataupun depresi. 

Renungkan

Apa yang menjadi nilai dan prioritas Anda saat ini? Bagaimana Anda bisa melatih diri dan disiplin untuk fokus kepada nilai dan prioritas Anda?

Hari 2Hari 4

Tentang Rencana ini

Fokus

Di tengah zaman yang menawarkan begitu banyak pilihan, fokus membuat kita bisa melihat dengan jelas. Dengan fokus, kita bisa berjalan ke arah yang benar, memenuhi tujuan hidup, dan mampu menghadapi tantangan yang ada. Selama empat hari, kita akan diperlengkapi agar dapat membangun fokus dalam hidup kita.

More

Kami mengucapkan terima kasih kepada Jakarta Praise Community Church yang telah menyediakan rencana ini. Untuk informasi lebih lanjut, silakan mengunjungi: http://www.jpcc.org