Kehendak TuhanSampel
Hambatan: Apa yang Menghentikan Kemajuan Anda
Setelah membaca rencana ini selama beberapa hari terakhir, Anda seharusnya mendapatkan keyakinan yang besar tentang mengenal dan melakukan kehendak Tuhan dalam hidup Anda. Lagipula, Dia yang berfirman maka dunia menjadi ada adalah Dia yang sama yang berbicara kepada Anda. Dan jika Dia dapat mengatur matahari, bulan, bintang, dan galaksi di tempat mereka, Dia pasti dapat mengkomunikasikan keinginan-Nya kepada Anda.
Jadi mengapa kadang-kadang kita gagal mendengar Dia? Padahal, Alkitab berjanji bahwa Tuhan tidak akan pernah berhenti berbicara, mengajar, dan mengarahkan kita. Tetapi kenyataannya, ada saat-saat di mana kita mempunyai masalah dalam mendengarkan Bapa. Jika kita mengalami kurangnya komunikasi dengan Tuhan, itu bukan karena Tuhan tidak mampu atau tidak mau terhubung dengan kita. Dia dapat dan akan menerobos jika kita berhasrat untuk mendengarkan Dia. Dia tidak akan memaksakan Diri-Nya sendiri pada kita—dan Dia tidak akan mengabaikan penolakan kita untuk mendengarkan Dia.
Hari ini, kita akan meninjau beberapa faktor yang dapat menghalangi kemampuan kita untuk mendengarkan Tuhan. Jika tidak ditangani dengan segera, mereka dapat menjadi gangguan dalam hidup kita yang menghalangi kita untuk memahami apa yang Tuhan katakan.
- Kehendak Sendiri - Yang paling umum dan merusak dari faktor-faktor ini adalah kehendak kita sendiri. Kita sangat fokus pada kebutuhan dan keinginan kita sendiri sehingga tidak dapat mendengar apa yang sedang Tuhan katakan.
- Pengaruh Orang Lain -- Orang lain memiliki pengaruh dalam kehidupan kita, dan mereka akan selalu memiliki pendapat ketika kita harus membuat keputusan. Tetapi mereka bukan Anda dan tidak akan pernah tahu lebih baik dari Anda tentang kehendak Tuhan bagi hidup Anda.
- Ketidaktahuan tentang Karakter dan Prinsip Tuhan -- Alasan lain mengapa kita mungkin terhambat dalam mendengarkan Tuhan adalah karena kita tidak benar-benar mengenal Tuhan dan jalan-jalan-Nya.
- Ketidakpercayaan -- Faktor lain yang dapat menghalangi Anda mendengar kehendak Tuhan adalah ketidakpercayaan—kombinasi ketakutan di hati Anda tentang situasi Anda dan keraguan mengenai janji atau karakter Tuhan.
- Perasaan Tidak Layak atau Bersalah -- Perasaan Anda tentang diri sendiri dapat menghalangi Anda untuk mendengarkan Tuhan, terutama jika Anda melihat diri sendiri tidak layak akan kasih dan perhatian-Nya.
- Kesibukan -- Kita semua membuat pilihan tentang apa yang harus kita lakukan dengan waktu kita—dan seringkali kita menunjukkan bahwa Tuhan adalah prioritas terakhir kita dengan sedikitnya waktu yang kita habiskan bersama-Nya.
- Kemarahan pada Tuhan -- Alasan mengapa Anda entah secara sadar ataupun tidak sengaja menghindar untuk mengenali kehendak Tuhan adalah karena kemarahan yang tak tersembuhkan dan kebencian Anda terhadap-Nya.
- Dosa yang Sengaja Disembunyikan -- Menyembunyikan dosa dapat menghalangi Anda mendengar kehendak Tuhan untuk hidup Anda. Ketika kita beralih dari melakukan dosa menjadi menyembunyikannya (merangkul dan melindunginya sebagai bagian dari siapa kita dan apa yang berhak kita miliki), kita membuat penghalang antara kita dan Tuhan.
Harta terbesar selain daripada pengenalan akan Kristus sebagai Juruselamat pribadi Anda dan memiliki Roh-Nya tinggal di dalam diri Anda adalah pemahaman akan tujuan dan rencana Tuhan bagi hidup Anda. Jangan biarkan salah satu rintangan di atas menyebabkan Anda melewatkan hadiah yang luar biasa ini. Namun, seringlah berdoa, mintalah Tuhan untuk mengevaluasi Anda ... dan jangan abaikan apapun yang Dia ungkapkan kepada Anda. Bawa diri Anda selaras dengan-Nya dan saksikan di sepanjang hidup Anda bagaimana kehendak-Nya yang indah dinyatakan dalam hidup Anda.
Firman Tuhan, Alkitab
Tentang Rencana ini
Kehendak Tuhan untuk Anda tidak harus tetap menjadi misteri. Baik ketika menghadapi keputusan besar dalam hidup ataupun sekedar berusaha berjalan dengan Tuhan setiap hari, Bapa surgawi Anda ingin mengungkapkan rencana yang Dia miliki untuk Anda. Bergabunglah dengan Dr. Charles Stanley ketika dia mengajar tentang kehendak Allah, cara mengenalinya, dan langkah-langkah yang harus diambil ketika berjalan dalam kehendak-Nya untuk hidup Anda.
More