9 Kebohongan Umum yang Dipercaya Orang Kristen: Bagian 3 dari 3 Sampel
Kita secara alamiah ingin "percaya pada diri sendiri".
Kenyataannya, sejak dini kita diajarkan bahwa ini adalah penghargaan diri yang baik. Namun kita diciptakan untuk percaya pada Seseorang yang lebih besar dari diri kita sendiri.
Inti dari percaya pada diri sendiri adalah hasrat kita tetap dalam kontrol. Namun jika Anda mencoba untuk menjalani hidup dengan percaya pada diri sendiri, Anda akan terjebak oleh keputusasaan, rasa takut, kecemasan, dan kekhawatiran. Tekanan karena upaya untuk mengendalikan segala situasi akan membuat Anda pada akhirnya dikalahkan oleh kerasnya hidup. Hidup di dunia ini dapat melontarkan pukulan yang dapat merobohkan Anda, namun tidak dapat menurunkan Tuhan dari takhta-Nya.
Anda tidak diciptakan untuk percaya pada diri sendiri, karena Anda tidak diciptakan untuk memegang kendali. Anda diciptakan untuk percaya pada Seseorang. Anda diciptakan untuk mempercayai Seseorang untuk mengendalikan. Itulah makna dari iman—percaya pada Dia yang duduk di takhta sebagai Raja.
Ada kemerdekaan yang indah dalam hidup seperti ini. Semua beban Anda akan diangkat dan diletakkan pada Seseorang yang mampu menanganinya. Hal besar dari percaya pada Tuhan dan mempercayakan hidup Anda kepada-Nya adalah Dia tidak akan bergumul dengan hal-hal yang sama seperti yang Anda dan saya alami. Dia tidak pernah merasa tertekan, cemas, atau khawatir. Dia mengendalikan segala sesuatu, memiliki rencana dan tujuan, dan cukup kuat untuk mengatasi semuanya. Kita bisa gagal. Dia tidak pernah. Kita akan membuat kesalahan. Dia tidak pernah. Kita dapat mengacaukan sesuatu. Dia tidak pernah. Kita dapat membuat kesalahan. Dia tidak pernah. Dia bisa dipercaya. Dari waktu ke waktu Dia telah membuktikan diri-Nya. Namun percaya kepada-Nya berarti kita harus melepaskan. Melepaskan berarti kita tidak dapat lagi berpegang pada sesuatu. Apapun "sesuatu" itu bagi Anda, ini waktunya untuk meletakkannya dalam tangan Tuhan dan melepaskannya.
Iman akan melangkah masuk ketika Anda melepaskan hal itu.
Pertanyaan untuk Refleksi:
Bagian apa dalam hidup Anda yang Anda berusaha untuk kendalikan?
Apa sesuatu dalam hidup Anda—hanya satu—yang dapat Anda serahkan pada Tuhan minggu ini?
Kebenaran:
Anda tidak diciptakan untuk "percaya pada diri sendiri". Anda diciptakan untuk percaya pada Seseorang yang lebih besar dari diri Anda.
Firman Tuhan, Alkitab
Tentang Rencana ini
Mungkin Tuhan tidak seperti yang Anda pikirkan. Mungkin Dia jauh lebih baik. Renungan ini akan membantu mengidentifikasi beberapa hal klise Kekristenan yang kita semua pernah dengar yang sebenarnya adalah kebohongan yang tidak alkitabiah. Hal klise ini mungkin terlihat tidak merugikan, namun berbahaya bagi iman kita dan membuat begitu banyak orang percaya terjebak dalam ketidakdewasaan rohani. Belajar menghadapi kebohongan ini dengan kebenaran tentang Tuhan dalam Alkitab akan membawa keyakinan dan kemerdekaan dalam hidup kita.
More