Hikmat Radikal: Sebuah Tuntunan 7 Hari untuk Para AyahSampel
Domba Tanpa Gembala
Anak-anak seperti domba. Mereka sedang berjalan menuju kemandirian, tapi untuk saat ini, mereka begitu dipenuhi oleh energi dan kebeliaan mereka—dan kurangnya pengalaman membuat mereka rentan terhadap bahaya.
Seperti domba, mereka butuh gembala . . . seseorang yang mengawasi mereka. Mereka butuh figur ayah. Ayah yang sesungguhnya. Sedihnya, saya kenal banyak anak yang tumbuh tanpa gembala.
Semoga Anda salah satu ayah yang mengambil tugas penggembalaan ini secara serius. Apa yang harus dilakukan seorang ayah yang menggembalakan?
- Memelihara - Sama seperti gembala tahu di mana dombanya berada, ayah tahu di mana anaknya berada . . . secara fisik, secara hubungan, dan secara rohani.
- Mengumpulkan - Gembala menjaga agar kawanan dombanya tetap bersama. Ayah memiliki tanggung jawab yang sama dan ini dimulai dengan tetap bersama-sama istrinya. Anda tidak bisa mengumpulkan domba-domba kecil bersama jika Anda membiarkan dua domba besar menjauh dari kawanan.
- Memberi Makan - Gembala adalah penyedia utama makanan bagi domba-dombanya. Ayah perlu melakukan ini untuk anak-anak mereka. Jangan sampai ada ayah yang pemalas . . . apalagi ayah Kristen. Selain kebutuhan fisik, Ayah harus menyediakan kasih tak terbatas dan tak bersyarat untuk anak-anaknya, demikian pula dengan makanan rohani mereka.
- Menjaga - Gembala melakukan apa saja untuk mengusir siapa pun atau apa pun yang akan melukai dombanya atau menyesatkan mereka. Ayah menjaga anak-anaknya dari ancaman luar dan berusaha untuk tidak melukai mereka lewat amarah, kesembronoan, atau kelalaian.
Kebanyakan ayah akan meninggalkan kawanan beranggotakan sembilan puluh sembilan untuk mencari satu domba yang hilang. Maukah Anda juga memelihara, mengumpulkan, memberi makan, dan menjaga mereka?
Pertanyaan: Apakah Anda cukup memperhatikan dan waspada jika ada salah satu domba Anda ternyata sedang menjauh?
Firman Tuhan, Alkitab
Tentang Rencana ini
Menarik melihat bagaimana seorang ayah membentuk diri kita. Tidak ada yang bisa lepas dari kekuatan dan pengaruh ayah di dunia ini. Dan karena banyak pria yang merasa tidak siap menjadi ayah, adalah teramat penting untuk mencari petunjuk – dari Alkitab dan dari para ayah lain. Hikmat Radikal adalah sebuah tuntunan bagi para ayah untuk mendapatkan hikmat dan pengertian, yang menggabungkan prinsip dan wejangan dari Alkitab dengan pengalaman hidup seorang ayah yang lebih senior dan lebih bijak karena telah belajar dari kesalahannya.
More