Info Rencana

Tony Evans Mengajar BibliologiSampel

Tony Evans Teaches On Bibliology

HARI KE 1 DARI 5

Saya pernah ke beberapa acara pemakaman di mana seseorang mengatakan bahwa perusahaan pemakamannya mengurus jenazah dengan sangat baik. Yang mereka maksudkan adalah bahwa perusahaan pemakaman tersebut melakukan pekerjaan yang sangat baik dalam membalsem dan membersihkan jenazah, menata wajah, mencukur atau merias wajah, dan akhirnya mengenakan pakaian pada jenazah. Namun, tak peduli seberapa bagus pekerjaan perusahaan pemakaman itu, tubuh itu hanya nampak seperti tiruan dari orang yang hidup dan bersemangat yang pernah hidup. Itu hanyalah cangkang kosong.






Banyak orang memandang Alkitab seperti ini. Tampak bagus dan ditampilkan dengan baik, namun tidak hidup. Ia hanyalah cangkang yang berisi kisah-kisah kuno tentang orang-orang kuno yang sekarang telah mati dan lenyap. Namun sesungguhnya tidaklah demikian. Alkitab bersaksi tentang dirinya sendiri bahwa ia “hidup dan aktif”. Istilah teologis yang dipakai dalam Alkitab untuk menggambarkan fenomena “hidup dan aktif” ini disebut “inspirasi” Alkitab. Kata “inspirasi” diturunkan dari kata bahasa Latin inspirare yang berarti “bernapas atau menghembuskan”, dan menggambarkan tindakan fisik menghembuskan ke dalam sesuatu. Karena itu, istilah inspirasi bukan berbicara tentang gairah semangat, pengaruh emosional atau perasaan yang bersemangat. Sebaliknya, ia mengacu kepada asal mula Kitab Suci. Semua tulisan Kitab Suci berasal dari Allah sendiri. 






Banyak ahli menghubungkan tindakan menghembuskan Kitab Suci dengan tindakan Tuhan menghembuskan napas hidup kepada Adam. Dalam kedua peristiwa ini, tindakan Tuhan menghembuskan Roh-Nya menghasilkan kehidupan! Inilah alasan kita dapat berkata ayat-ayat Kitab Suci itu hidup dan aktif. Ia tidak semata-mata mengkomunikasikan Firman Tuhan. Ia tidak hanya berisikan Firman Tuhan. Ia bukanlah sesuatu yang entah bagaimana menjadi Firman Tuhan dalam kondisi tertentu. Ia adalah Firman Tuhan. Ia adalah rekaman ekspresi dari pribadi Tuhan—akal budi, emosi dan kehendak-Nya. Firman Tuhan berasal dari Tuhan, dan ia tetap hidup dan aktif saat ini. 






Kesimpulan apa yang Anda bisa ambil dengan pemahaman yang lebih baik tentang istilah “inspirasi”?


Hari 2

Tentang Rencana ini

Tony Evans Teaches On Bibliology

Dalam pertandingan sepak bola, ada tim ketiga di lapangan—tim ofisial yang mendapatkan otoritas mereka dengan menjalankan buku peraturan. Sama halnya dengan otoritas dalam pertandingan sepak bola berada dalam buku peratu...

More

Kami mengucapkan terima kasih kepada The Urban Alternative (Tony Evans) yang telah menyediakan rencana ini. Untuk informasi lebih lanjut, silakan kunjungi: https://go.tonyevans.org/unleashing-the-power-of-the-word

YouVersion menggunakan cookie untuk mempersonalisasi pengalaman Anda. Dengan menggunakan situs web kami, Anda menerima penggunaan cookie seperti yang dijelaskan dalam Kebijakan Privasi kami