Renungan Harian oleh Parenting by DesignSampel

Parenting by Design Daily Devotional

HARI KE 26 DARI 280

KONSEKUENSI

Rencana Tuhan untuk anak-anak kita adalah agar mereka secara progresif semakin berkurang dalam ketergantungan pada kita dan pada akhirnya meninggalkan rumah kita. Kita dapat menolong mereka untuk mengembangkan keterampilan yang akan mereka butuhkan sebagai orang dewasa dengan mengizinkan mereka untuk membuat lebih banyak pilihan sesuai dengan usia mereka dan mengalami konsekuensi dari pilihan-pilihan tersebut

Belajar untuk menjadi pembuat keputusan yang baik adalah suatu keterampilan yang harus dipelajari, dan anak-anak akan membuat kesalahan sepanjang jalan. Anda akan tergoda untuk campur tangan untuk mencegah kesalahan atau menyelamatkan anak Anda dari konsekuensi, karena Anda tidak suka melihat mereka kesakitan. Tantang diri Anda untuk mengadopsi perspektif jangka panjang dan tanya diri Anda sendiri apa yang akan lebih menyakitkan — mengizinkan mereka untuk membuat kesalahan di bawah atap Anda atau menunda kesempatan pembelajaran sampai nanti dalam kehidupan ketika taruhannya lebih tinggi?

Ketika Anda mengizinkan anak Anda untuk mengalami konsekuensi dari kesalahan mereka, Anda mempersiapkan mereka untuk menjadi orang dewasa yang cakap.

Firman Tuhan, Alkitab

Hari 25Hari 27

Tentang Rencana ini

Parenting by Design Daily Devotional

Tujuan dari renungan ini adalah untuk melihat apa yang Firman Tuhan katakan mengenai tantangan yang dihadapi dalam mengasuh anak. Setiap hari akan terdapat perikop Firman Tuhan dan penerapannya terhadap cobaan dan kemenangan dalam memimpin keluarga bertumbuh dewasa di dalam Kristus. Renungan ini diciptakan oleh Parenting by Design, sebuah pelayanan dari Fort Worth yang didedikasikan untuk mengajar para orang tua untuk memimpin anak-anak mereka sebagaimana Tuhan memimpin anak-anak-Nya.

More

We would like to thank Parenting by Design for providing their daily devotional. For more information about Parenting by Design, please visit: www.parentingbydesign.com