Berhenti Pergi Ke GerejaSampel

Stop Going To Church

HARI KE 1 DARI 5

Perhatian: Kami tidak menyuruh siapa pun untuk memutuskan hubungan dengan gereja lokal yang mengikuti Kristus bersama. Tapi, kami pikir sudah waktunya untuk berhenti sekedar pergi ke gereja dan mulai menjadi Gereja yang sesungguhnya. 

Alasan No. 1 untuk berhenti pergi ke gereja: Jadwal Anda penuh. Anda membesarkan anak-anak, berteman, mencoba berjuang dalam pernikahan, pekerjaan, kesehatan, dan keuangan. Siapa yang punya waktu untuk pergi ke satu tempat lagi?

Alasan No. 1 untuk mulai menjadi Gereja: Kami menjalani hidup sepenuhnya. Ketika kita berkumpul, baik dalam kelompok besar di gedung atau dalam kelompok kecil di rumah kita, kita secara teratur menerapkan kebenaran Tuhan yang mengubah hidup untuk membesarkan anak-anak, mengasihi sesama, pernikahan, pekerjaan, kesehatan, dan keuangan. Jadwal kita terlalu penuh untuk sekedar pergi ke gereja. Kita tidak hanya memiliki kehidupan yang penuh—kita menjalani hidup kita sepenuhnya. Itu berarti ketika kita berkumpul dan ketika pergi keluar, kita harus mulai hidup seperti gereja yang bukan hanya tempat ke mana kita pergi, tetapi Gereja, Tubuh Yesus, adalah identitas kita. 

Doa: Ya Tuhan, bagaimana saya bisa sekedar pergi ke gereja bukannya menjadi Gereja?

Dengarkan pesan dan banyak lagi lainnya.

Hari 2

Tentang Rencana ini

Stop Going To Church

Mungkin ada alasan Anda terkadang bertanya-tanya mengapa orang Kristen pergi ke gereja. Mungkin gereja tidak pernah dimaksudkan sebagai sekedar tempat untuk dikunjungi. Entah Anda lelah dengan gereja atau bertanya-tanya di mana tempat yang cocok bagi Anda, inilah saat yang tepat untuk melihat apa yang Alkitab katakan tentang menjadi Gereja. Mulailah Rencana Bacaan Life.Church ini untuk mengikuti seri Pastor Craig Groeschel, Berhenti Pergi Ke Gereja

More

Kami berterima kasih kepada Pastor Craig Groeschel dan Life.Church atas tersedianya rencana bacaan ini. Untuk informasi lebih lanjut, silakan kunjungi: https://www.life.church/