Tujuh Kunci Menuju Keutuhan EmosionalSampel

Seven Keys To Emotional Wholeness

HARI KE 1 DARI 7

Kunci 1: Berikan Hatimu Kepada Kristus

Penebusan rohani adalah kunci pertama untuk membentuk gambar diri yang positif. Orang-orang yang tidak mengenal Kristus mungkin menyatakan kalau mereka memikirkan dunia mereka sendiri, tetapi mereka tidak akan menarik kesimpulan itu jika mereka jujur. Kebanyakan orang tidak percaya yang mengatakan mereka cukup dan tidak butuh Kristus sesungguhnya adalah orang-orang menyedihkan yang mengalami krisis. Mereka seperti bunga yang indah tanpa akar yang kuat. Mereka hanya bisa menyandarkan kekuatan, energi, semangat, dan kreativitas kepada diri mereka sendiri. Pada akhirnya, mereka berada di ujung kemampuan mereka sendiri. Mereka tidak punya Roh Kudus untuk membangkitkan mereka dalam Kristus dengan cara yang menghibur dan berdasarkan kebenaran, sekalipun di masa-masa penderitaan. 

Memiliki hubungan dengan Yesus Kristus menyelesaikan banyak hal yang menggerus keutuhan emosi:

· Merasa bersalah. Rasa bersalah terjadi saat Anda memiliki dosa yang belum diampuni. Saat Anda meminta pengampunan Tuhan, Anda diampuni. Rasa bersalah itu sudah dihapuskan (Rom. 8:1).

· Merasa tak dikasihi. Saat Anda berbalik kepada Kristus, Anda harus menerima Tuhan mengasihi Anda dan ingin memiliki hubungan kekal dengan Anda (Rom. 8:38-39).

· Rasa ingin balas dendam. Setelah Anda menerima karunia keselamatan dengan cuma-cuma, Anda sepantasnya mengenali bahwa Tuhan juga ingin Anda mengampuni orang lain. Apa yang telah Tuhan lakukan bagi Anda, Dia ingin Anda melakukannya juga untuk semua orang, apa pun latar belakang mereka (Kol. 3:13).

· Berjuang untuk mendapatkan perkenanan Tuhan. Karunia keselamatan Tuhan diberikan kepada Anda secara cuma-cuma. Anda tidak bisa mendapatkannya dengan bekerja, membeli, atau melalui perbuatan baik. Sesungguhnya Anda tidak pantas mendapatkannya. Saat Anda lahir baru dalam roh, Anda harus menerima bahwa setiap perkenanan yang Anda terima dari Tuhan ada karena apa yang telah Kristus lakukan. (Ef. 2:8-9).

Jika Anda ingin emosi Anda menjadi utuh hari ini, berikan hidup Anda kepada Kristus. Begitu Anda menerima Yesus Kristus sebagai Juru Selamat pribadi Anda, Anda harus mengikutinya sebagai Tuan Anda. Mengikuti Tuhan setiap hari ini termasuk mengakui dosa, penyucian roh Anda setiap hari yang sama pentingnya dengan mandi setiap hari untuk tubuh jasmani Anda. Anda terlebih dahulu meminta ampun atas sifat dosa Anda dan kemudian dosa-dosa yang Anda lakukan di kala mengikut Kristus.

Ingat, tak seorang pun mampu mengikuti Kristus dengan sempurna. Setiap orang rentan terhadap kesalahan yang disengaja maupun tidak disengaja—yang oleh beberapa orang disebut sebagai dosa karena melakukan dan dosa karena kelalaian. Kita perlu terus meminta pengampunan. Dan saat Anda melakukannya, Bapa Sorgawi yang mengasihi Anda berjanji akan melimpahkan kasih karunia dan rahmat-Nya kepada Anda (Ef. 1:7).

 

Hari 2

Tentang Rencana ini

Seven Keys To Emotional Wholeness

Ada setidaknya tujuh aspek utama dari keutuhan yang terlibat dalam pencarian yang terbaik dari Tuhan bagi kehidupan emosional Anda. Anda tidak perlu menbacanya secara berurutan. Bergabunglah bersama Dr. Charles Stanley yang akan membantu Anda untuk membangun kebiasaan-kebiasaan kunci dalam hidup Anda yang akan membantu Anda untuk semakin utuh dalam jiwa dan emosi Anda. Temukan lebih banyak rencana bacaan seperti ini di intouch.org/plans.

More

Kami ingin mengucapkan terima kasih kepada In Touch Ministries yang sudah menyediakan rencana bacaan ini. Untuk informasi lebih lanjut silakan kunjungi: https://www.intouch.org/reading-plans