MAZMUR 29

29
1Mazmur Daud.
Berikanlah kepada Tuhan, hai bani orang yang berkuasa! berikanlah kepada Tuhan segala kemuliaan dan kepujian.
2Berikanlah kepada Tuhan kemuliaan nama-Nya, sembah sujudlah kepada Tuhan dengan perhiasan tempat yang suci.
3Bahwa suara Tuhan berbunyilah di atas air; maka Allah yang mahamulia itu mengadakan guruh; bahwa Tuhan adalah di atas air yang besar-besar.
4Maka suara Tuhan itu dengan kuat; suara Tuhan itu dengan hebat.
5Suara Tuhan itu mematahkan pohon araz, bahkan Tuhan mematahkan pohon araz di Libanon.
6Disuruhnya semuanya itu melompat seperti anak-anak lembu, baik Libanon baik Siryon seperti anak badak.
7Maka suara Tuhan memantik api dari padanya yang bernyala-nyala.
8Suara Tuhan menggerakkan padang belantara; Tuhan menggerakkan padang belantara Kades.
9Bahwa suara Tuhan itu mengadakan rusa betina mulai beranak dan digundulkannya segala rimba, tetapi dalam kaabah-Nya segala orang menyebutkan kemuliaan-Nya.
10Bahwa Tuhan sudah duduk memerintahkan air yang besar-besar, bahkan, Tuhan bersemayam menjadi Raja sampai selama-lamanya.
11Maka Tuhan akan memberi kuat kepada umat-Nya, dan Tuhan akan memberkati umat-Nya dengan sejahtera.

Pilihan Saat Ini:

MAZMUR 29: LAI-TL

Sorotan

Bagikan

Salin

None

Ingin menyimpan sorotan di semua perangkat Anda? Daftar atau masuk