YouVersion Logo
Search Icon

Penjelajah Alkitab (1 Tawarikh)Sample

Penjelajah Alkitab (1 Tawarikh)

DAY 8 OF 12

Hidup Benar

Amsal 27:5 

“Lebih baik teguran yang nyata-nyata dari pada kasih yang tersembunyi.”

Daud meminta Yoab untuk menghitung jumlah bangsa Israel. Israel bukanlah milik David. Sebaliknya, Israel adalah milik Tuhan. Sebenarnya, Daud hanya bisa menghitung bangsa Israel atas perintah Tuhan. Sayangnya, Daud tidak menerima perintah seperti itu dari Tuhan, tetapi dia tetap bersikeras untuk melakukannya.

Yoab tahu bahwa menghitung jumlah bangsa Israel akan membuat Allah marah terhadap Israel. Yoab jelas khawatir tentang hal ini dan dia mencoba memperingatkan Daud untuk membatalkan rencananya. Namun, nasihat bijaknya diabaikan.

Yoab tahu yang sebenarnya dan berusaha mengatakan yang sesuai kebenaran. Jadilah teman yang berbicara tentang kebenaran, tidak peduli seberapa sulit keadaan dan situasinya.

Mungkin akan sulit untuk menunjukkan kesalahan seseorang, tetapi ini adalah tindakan persahabatan sejati yang tulus. Selama kita berbicara kebenaran dengan cara yang benar dan tidak menyakiti teman kita, persahabatan kita kita akan semakin kuat.

Demikian juga, ketika teman-temanmu mencoba untuk mengingatkanmu tentang kesalahanmu, bersyukurlah karena memiliki teman yang begitu bijaksana. Hargai mereka!

Doa : 

Ya Tuhan, terima kasih atas teman-teman yang telah Engkau berikan ke dalam hidupku. Tolong aku untuk bertindak dan berkata benar ​​kepada mereka. Amin.

Day 7Day 9

About this Plan

Penjelajah Alkitab (1 Tawarikh)

Renungan harian ini akan membimbing anak-anak melalui setiap buku dalam Alkitab. Pengertian yang baru akan tersingkap melalui renungan yang sederhana dan mudah dipahami. Anak-anak akan mengerti bahwa setiap bagian Alkitab bermakna dan relevan dengan kehidupan mereka. Pada akhirnya, renungan ini akan menuntun mereka untuk hidup setiap hari di dalam jalan Tuhan.

More