Bilangan 33:50-56
Bilangan 33:50-56 Terjemahan Sederhana Indonesia (TSI)
Pada waktu mereka berkemah di daratan Moab di tepi sungai Yordan, berseberangan dengan kota Yeriko, TUHAN berkata kepada Musa, “Sampaikanlah kepada seluruh bangsa Israel bahwa waktu kalian menyeberangi sungai Yordan ke negeri Kanaan, kalian harus mengusir seluruh penduduk negeri itu dari hadapanmu. Kalian harus menghancurkan semua patung berhala dari batu dan dari logam serta semua tempat penyembahan berhala. Rebutlah negeri itu dari mereka dan tinggallah di sana, sebab Aku sudah memberikan tanah itu menjadi milik kepunyaanmu. Kemudian bagikanlah tanah itu sebagai warisan untuk setiap suku dengan cara membuat undi. Suku yang lebih besar akan mendapat tanah warisan yang lebih luas, dan suku yang lebih kecil akan mendapat tanah warisan yang lebih kecil. Hasil undian itu menentukan bagian tanah mana yang akan kalian dapatkan. Bagi-bagilah warisan untuk suku-suku nenek moyangmu. Kalau kalian tidak mengusir penduduk negeri itu, mereka akan seperti benalu bagimu atau duri dalam dagingmu. Mereka akan terus mengganggu kalian selama kalian tinggal di sana. Dan Aku akan membinasakan kalian seperti yang sudah Aku rencanakan terhadap mereka.”
Bilangan 33:50-56 Alkitab Terjemahan Baru (TB)
TUHAN berfirman kepada Musa di dataran Moab di tepi sungai Yordan dekat Yerikho: ”Berbicaralah kepada orang Israel dan katakanlah kepada mereka: Apabila kamu menyeberangi sungai Yordan ke tanah Kanaan, maka haruslah kamu menghalau semua penduduk negeri itu dari depanmu dan membinasakan segala batu berukir kepunyaan mereka; juga haruslah kamu membinasakan segala patung tuangan mereka dan memusnahkan segala bukit pengorbanan mereka. Haruslah kamu menduduki negeri itu dan diam di sana, sebab kepadamulah Kuberikan negeri itu untuk diduduki. Maka haruslah kamu membagi negeri itu sebagai milik pusaka dengan membuang undi menurut kaummu: kepada yang besar jumlahnya haruslah kamu memberikan milik pusaka yang besar, dan kepada yang kecil jumlahnya haruslah kamu memberikan milik pusaka yang kecil; yang ditunjuk oleh undi bagi masing-masing, itulah bagian undiannya; menurut suku nenek moyangmu haruslah kamu membagi milik pusaka itu. Tetapi jika kamu tidak menghalau penduduk negeri itu dari depanmu, maka orang-orang yang kamu tinggalkan hidup dari mereka akan menjadi seperti selumbar di matamu dan seperti duri yang menusuk lambungmu, dan mereka akan menyesatkan kamu di negeri yang kamu diami itu. Maka akan Kulakukan kepadamu seperti yang Kurancang melakukan kepada mereka.”
Bilangan 33:50-56 Alkitab dalam Bahasa Indonesia Masa Kini (BIMK)
Di dataran Moab itu, di tepi Sungai Yordan, dekat kota Yerikho, TUHAN memberi kepada Musa perintah-perintah ini untuk bangsa Israel, “Kalau kamu menyeberangi Sungai Yordan untuk masuk ke negeri Kanaan, kamu harus mengusir seluruh penduduk negeri itu. Binasakanlah semua berhala mereka dari batu dan logam serta tempat-tempat ibadat mereka. Tanah itu harus kamu rebut dan kamu duduki, karena Aku memberikannya kepadamu. Kemudian kamu harus membagikannya menjadi milik pusaka kaum-kaummu dengan jalan membuang undi. Kepada kaum yang besar harus kamu berikan bagian yang besar, dan kepada kaum yang kecil, bagian yang kecil. Tetapi kalau penduduk negeri itu tidak kamu usir, orang-orang yang tetap tinggal di situ akan menyusahkan kamu seperti pasir di matamu atau duri di kakimu. Nanti merekalah yang memerangi kamu. Kalau kamu tidak mengusir mereka, Aku akan membinasakan kamu seperti yang Kurencanakan terhadap mereka.”