Efesus 1:12-17
Efesus 1:12-17 Alkitab Terjemahan Baru (TB)
supaya kami, yang sebelumnya telah menaruh harapan pada Kristus, boleh menjadi puji-pujian bagi kemuliaan-Nya. Di dalam Dia kamu juga – karena kamu telah mendengar firman kebenaran, yaitu Injil keselamatanmu – di dalam Dia kamu juga, ketika kamu percaya, dimeteraikan dengan Roh Kudus, yang dijanjikan-Nya itu. Dan Roh Kudus itu adalah jaminan bagian kita sampai kita memperoleh seluruhnya, yaitu penebusan yang menjadikan kita milik Allah, untuk memuji kemuliaan-Nya. Karena itu, setelah aku mendengar tentang imanmu dalam Tuhan Yesus dan tentang kasihmu terhadap semua orang kudus, aku pun tidak berhenti mengucap syukur karena kamu. Dan aku selalu mengingat kamu dalam doaku, dan meminta kepada Allah Tuhan kita Yesus Kristus, yaitu Bapa yang mulia itu, supaya Ia memberikan kepadamu Roh hikmat dan wahyu untuk mengenal Dia dengan benar.
Efesus 1:12-17 Terjemahan Sederhana Indonesia (TSI)
Jadi, kita diberi suatu kehormatan besar, yaitu menjadi angkatan pertama dari semua orang yang kelak menjadi umat Kristus yang berharap kepada-Nya! Oleh karena itu marilah kita memuji Allah karena kemuliaan-Nya. Sebab, ketika kalian mendengar ajaran yang benar, yaitu Kabar Baik tentang keselamatan melalui Kristus, kalian percaya kepada-Nya. Lalu sesuai janji-Nya, Allah memberikan Roh Kudus kepada kalian sebagai tanda bahwa kalian sudah menjadi milik-Nya. Roh-Nya tinggal dalam diri kita masing-masing sebagai jaminan bahwa kita akan menerima segala sesuatu yang sudah Allah janjikan kepada kita sebagai umat-Nya. Dan melalui kehadiran Roh-Nya itulah kita tahu bahwa kita sudah ditebus dan menjadi milik Allah sepenuhnya. Jadi sekali lagi, marilah kita memuji Allah karena kemuliaan-Nya! Oleh karena semuanya itu, saya selalu mendoakan kalian dan bersyukur kepada Allah. Saya tidak berhenti mendoakan kalian sejak mendengar kabar tentang keyakinanmu kepada Tuhan Yesus dan kasih kalian kepada semua umat Allah. Saya berdoa bagi kalian, “Ya Allah, Bapa yang mulia dari Tuhan kami Kristus Yesus, kiranya Engkau menambahkan hikmat dan pengetahuan rohani melalui Roh Kudus kepada umat-Mu, jemaat di Efesus, agar mereka semakin mengenal Engkau.
Efesus 1:12-17 Firman Allah Yang Hidup (FAYH)
Tujuan Allah dalam hal ini ialah supaya kita hendaknya memuji Allah dan mendatangkan kemuliaan kepada-Nya karena segala perbuatan-Nya yang penuh kuasa bagi kita, yang direncanakan menjadi yang pertama-tama beriman di dalam Kristus. Karena apa yang dilakukan Kristus, Saudara sekalian yang mendengar Berita Kesukaan tentang bagaimana diselamatkan, serta yang beriman kepada Kristus, juga dimeteraikan sebagai milik Kristus oleh Roh Kudus, yang telah lama dijanjikan kepada semua orang Kristen. Kehadiran Roh Kudus dalam diri kita merupakan jaminan bahwa Allah benar-benar akan memberikan kepada kita segala yang dijanjikan-Nya; dan meterai Roh pada kita itu berarti bahwa Allah telah membeli kita dan menjamin akan membawa kita kepada-Nya. Inilah satu alasan lagi bagi kita untuk memuji Allah kita yang mulia. Oleh karena itulah, sejak saya mendengar tentang iman Saudara yang teguh kepada Tuhan Yesus dan tentang kasih Saudara kepada umat Allah di mana-mana, saya tidak henti-hentinya bersyukur kepada Allah. Saya senantiasa berdoa bagi Saudara, serta memohon kepada Allah, Bapa Yang Mulia dari Tuhan kita Yesus Kristus, supaya memberi kepada Saudara kebijaksanaan untuk semakin baik mengenal Dia dan rencana-Nya.
Efesus 1:12-17 Perjanjian Baru: Alkitab Mudah Dibaca (AMD)
Kami orang Yahudi yang pertama menaruh harapan kami pada Kristus. Dan kami dipilih supaya kami membawa pujian bagi Allah dalam segala kemuliaan-Nya. Begitu juga dengan kamu. Setelah kamu mendengar firman kebenaran, yaitu Kabar Baik tentang keselamatanmu, kamu menjadi percaya. Jadi, untuk menunjukkan bahwa kamu adalah milik-Nya, Allah memberikan tanda khusus kepadamu melalui Roh Kudus yang Ia janjikan. Roh Kudus adalah bayaran pertama sebagai jaminan bahwa Allah akan memberi kita semua berkatnya yang melimpah yang Ia janjikan kepada anak-anak-Nya. Kita semua akan menikmati kebebasan penuh yang adalah untuk mereka yang menjadi milik-Nya. Dengan demikian, Allah akan menerima pujian dalam segala kemuliaan-Nya. Itu sebabnya, sejak aku mendengar tentang imanmu dalam Tuhan Yesus dan kasihmu kepada semua orang kudus, aku tidak pernah berhenti bersyukur. Dan aku selalu mengingat kamu dalam doaku. Aku selalu berdoa kepada Bapa yang mulia, Allah Tuhan kita Yesus Kristus. Aku berdoa supaya Ia memberikan Roh Kudus kepadamu, yang akan menyatakan kebenaran tentang Allah dan menolong kamu mengerti sehingga kamu dapat mengenal-Nya dengan lebih baik.
Efesus 1:12-17 Alkitab dalam Bahasa Indonesia Masa Kini (BIMK)
Biarlah kita, yang pertama-tama berharap pada Kristus, memuji Allah karena keagungan-Nya! Kalian pun sudah menjadi umat Allah sewaktu kalian mendengar pesan Allah, yakni Kabar Baik yang memberi keselamatan kepadamu. Kalian percaya kepada Yesus Kristus, karena itu Allah memberi tanda milik-Nya kepadamu, yaitu Roh-Nya yang dijanjikan-Nya. Roh itulah jaminan bahwa kita akan menerima apa yang telah dijanjikan Allah kepada umat-Nya. Ini memberi keyakinan kepada kita bahwa Allah akan membebaskan umat-Nya. Terpujilah Allah karena keagungan-Nya! Sebab itu, semenjak saya mendengar bahwa kalian percaya kepada Tuhan Yesus, dan kalian mengasihi semua umat Allah, saya tidak putus-putusnya berterima kasih kepada Allah mengenai kalian. Selalu saya menyebut namamu pada waktu saya berdoa. Saya memohon supaya Allah Tuhan kita Yesus Kristus, Bapa yang mulia, memberi Roh-Nya kepadamu. Roh itu akan menjadikan kalian bijaksana, dan akan menyatakan Allah kepadamu sehingga kalian mengenal Dia.