Kisah Para Rasul 22:3
Kisah Para Rasul 22:3 Terjemahan Sederhana Indonesia (TSI)
“Saya orang Yahudi, yang dilahirkan di provinsi Kilikia di kota Tarsus, tetapi saya dibesarkan di kota ini. Saya murid Gamaliel, dan saya dididik dengan ketat menurut hukum nenek moyang kita. Jadi saya sungguh-sungguh taat kepada Allah, sama seperti kalian hari ini.
Kisah Para Rasul 22:3 Firman Allah Yang Hidup (FAYH)
“Saya orang Yahudi,” katanya, “saya dilahirkan di Tarsus, sebuah kota di Kilikia, tetapi saya dididik di sini di Yerusalem di bawah asuhan Gamaliel, yang telah mengajar saya untuk mengikuti hukum dan adat istiadat Yahudi dengan cermat. Saya berhasrat memuliakan Allah dalam setiap perbuatan saya, sama seperti yang telah Saudara lakukan pada hari ini.
Kisah Para Rasul 22:3 Perjanjian Baru: Alkitab Mudah Dibaca (AMD)
“Aku adalah orang Yahudi, dilahirkan di kota Tarsus, Kilikia. Tetapi aku dibesarkan di kota ini. Aku dididik oleh Gamaliel, yang dengan cermat mengajar aku segala sesuatu tentang hukum leluhur kita. Aku bersungguh-sungguh dalam melayani Allah, sama seperti kalian semua di sini.
Kisah Para Rasul 22:3 Alkitab Terjemahan Baru (TB)
”Aku adalah orang Yahudi, lahir di Tarsus di tanah Kilikia, tetapi dibesarkan di kota ini; dididik dengan teliti di bawah pimpinan Gamaliel dalam hukum nenek moyang kita, sehingga aku menjadi seorang yang giat bekerja bagi Allah sama seperti kamu semua pada waktu ini.
Kisah Para Rasul 22:3 Alkitab dalam Bahasa Indonesia Masa Kini (BIMK)
“Saya orang Yahudi,” kata Paulus, “saya lahir di Tarsus di negeri Kilikia, tetapi saya dibesarkan di sini di Yerusalem dan dididik dengan cermat oleh guru besar Gamaliel dalam hukum yang diberikan Musa kepada nenek moyang kita. Sama seperti Saudara-saudara sekalian di sini hari ini, saya pun sangat giat untuk Allah.