1 Petrus 3:8-13
1 Petrus 3:8-13 Alkitab Terjemahan Baru (TB)
Dan akhirnya, hendaklah kamu semua seia sekata, seperasaan, mengasihi saudara-saudara, penyayang dan rendah hati, dan janganlah membalas kejahatan dengan kejahatan, atau caci maki dengan caci maki, tetapi sebaliknya, hendaklah kamu memberkati, karena untuk itulah kamu dipanggil, yaitu untuk memperoleh berkat. Sebab: ”Siapa yang mau mencintai hidup dan mau melihat hari-hari baik, ia harus menjaga lidahnya terhadap yang jahat dan bibirnya terhadap ucapan-ucapan yang menipu. Ia harus menjauhi yang jahat dan melakukan yang baik, ia harus mencari perdamaian dan berusaha mendapatkannya. Sebab mata Tuhan tertuju kepada orang-orang benar, dan telinga-Nya kepada permohonan mereka yang minta tolong, tetapi wajah Tuhan menentang orang-orang yang berbuat jahat.” Dan siapakah yang akan berbuat jahat terhadap kamu, jika kamu rajin berbuat baik?
1 Petrus 3:8-13 Terjemahan Sederhana Indonesia (TSI)
Kesimpulannya, hendaklah kalian semua hidup dengan satu tujuan, turut merasakan apa yang dirasakan oleh saudara-saudari seiman, saling mengasihi, saling mengasihani, dan ramah satu sama lain. Ketika orang lain berbuat jahat kepadamu, janganlah membalasnya dengan kejahatan. Ketika orang lain menghinamu, jangan membalas dia dengan penghinaan. Sebaliknya, berdoalah supaya Allah memberkati dia. Memang untuk itulah kita dipanggil menjadi milik Allah yang istimewa, yakni supaya ketika kamu dibuat susah, kamu membalasnya dengan memberkati. Dengan begitu, kamu juga akan diberkati Allah di kemudian hari. Karena dalam Firman Allah tertulis, “Kalau kamu ingin menikmati hidup ini dan mengalami masa-masa penuh berkat, kamu harus menjaga lidahmu agar tidak mengucapkan tipu dan tidak berbicara yang jahat tentang orang lain. Kamu juga harus berhenti melakukan hal-hal yang jahat, tetapi lakukanlah yang baik. Hendaklah kamu selalu berusaha hidup damai dengan orang lain. Karena mata TUHAN selalu tertuju kepada orang yang hidupnya benar, dan telinga TUHAN selalu terbuka untuk mendengarkan doa mereka, tetapi tertutup untuk doa orang-orang yang melakukan kejahatan.” Nah, kalau kamu selalu melakukan perbuatan baik, tidak akan ada yang ingin menyusahkan kamu.
1 Petrus 3:8-13 Firman Allah Yang Hidup (FAYH)
Sekarang, kata-kata ini saya tujukan kepada semua orang: Bersatu hati dan pikiran! Ambil bagian dalam kehidupan satu sama lain dan saling mencintai sebagai saudara! Kasihanilah dengan kelembutan dan kerendahan hati. Jangan membalas kejahatan dengan kejahatan. Jangan membalas memaki orang yang mencerca Saudara. Sebaliknya, berdoalah meminta berkah Allah bagi mereka, sebab Allah juga memanggil Saudara untuk menerima berkat-Nya. Kalau Saudara ingin hidup baik dan bahagia, jagalah lidah Saudara dari perkataan yang jahat dan jangan biarkan bibir Saudara berbicara dusta. Jauhkan diri dari yang jahat dan lakukanlah yang baik. Saudara harus berusaha dan berjuang untuk hidup damai dengan setiap orang, sebab Tuhan mengawasi semua orang yang hidup benar dan mendengarkan doa mereka; tetapi Ia menentang orang-orang yang berbuat jahat. Biasanya kalau Saudara berbuat baik, orang tidak akan berbuat jahat terhadap Saudara
1 Petrus 3:8-13 Perjanjian Baru: Alkitab Mudah Dibaca (AMD)
Jadi, kalian semua harus hidup bersama dalam damai. Berusahalah untuk saling mengerti dan saling mengasihi sebagai saudara dan saudari. Jadilah orang yang ramah dan rendah hati. Jangan membalas kejahatan dengan kejahatan, atau penghinaan dengan penghinaan. Sebaliknya, berkatilah mereka, karena tujuan Allah memanggilmu adalah untuk menerima berkat-Nya. Kitab Suci berkata: “Jika kamu ingin menikmati hidup yang benar dan ingin mengalami hari-hari yang baik, hindarilah mengatakan hal-hal yang menyakitkan, dan jangan biarkan kebohongan keluar dari mulutmu. Jauhilah kejahatan dan lakukanlah kebaikan, dan berusahalah sebisa mungkin untuk hidup damai dengan orang lain. Tuhan mengawasi mereka yang melakukan kebenaran, dan Ia mendengar doa-doa mereka. Tetapi Ia menentang orang-orang yang melakukan kejahatan.” Siapakah yang akan menyakitimu kalau kamu senang melakukan kebaikan?
1 Petrus 3:8-13 Alkitab dalam Bahasa Indonesia Masa Kini (BIMK)
Kesimpulannya ialah: hendaklah Saudara-saudara seia sekata dan seperasaan. Hendaklah kalian saling sayang-menyayangi seperti orang-orang yang bersaudara. Dan hendaklah kalian saling berbelaskasihan dan bersikap rendah hati. Janganlah membalas kejahatan dengan kejahatan, atau caci maki dengan caci maki; sebaliknya balaslah dengan memohonkan berkat dari Allah. Sebab Allah memanggil kalian justru supaya kalian menerima berkat daripada-Nya. Di dalam Alkitab tertulis begini, “Orang yang mau menikmati hidup dan mau mengalami hari-hari yang baik, harus menjaga mulutnya supaya tidak membicarakan hal-hal yang jahat dan tidak mengucapkan hal-hal yang dusta. Ia harus menjauhi yang jahat dan melakukan yang baik; hendaklah ia berjuang sungguh-sungguh untuk mendapatkan perdamaian. Sebab Tuhan selalu memperhatikan orang-orang yang menuruti kemauan-Nya, dan Tuhan selalu mendengar doa-doa mereka; tetapi Tuhan melawan orang-orang yang melakukan kejahatan.” Siapakah yang mau berbuat jahat kepadamu, kalau kalian senang berbuat baik?