Wahyu 3:15-19

Wahyu 3:15-19 FAYH

“Aku tahu benar keadaan kalian: panas tidak dingin pun tidak. Aku ingin kalian panas atau dingin! Tetapi, karena kalian suam-suam saja, Aku akan meludahkan kalian dari mulut-Ku! “Kalian berkata, ‘Aku kaya; aku memiliki segala sesuatu yang kuingini; aku tidak kekurangan suatu apa pun!’ Kalian tidak menyadari bahwa secara rohani kalian malang, miskin, melarat, buta, dan telanjang. “Aku menasihatkan kepada kalian agar membeli emas murni dari Aku, emas yang sudah dimurnikan dengan api—hanya dengan demikian kalian akan benar-benar kaya. Dan belilah dari Aku pakaian putih yang suci bersih, supaya kalian tidak akan telanjang serta merasa malu, supaya kalian memperoleh obat dari Aku untuk menyembuhkan mata dan memulihkan penglihatan kalian. Aku selalu menertibkan dan menghajar setiap orang yang Kukasihi: Jadi, Aku harus menghajar kalian, kecuali kalau kalian mau meninggalkan dosa, lalu mencari Allah dengan gairah.