Markus 1:1-20

Markus 1:1-20 FAYH

INILAH permulaan riwayat Yesus Kristus, Anak Allah. Semuanya dimulai seperti yang ditulis oleh Nabi Yesaya. “Aku mengirim utusan-Ku di depan-Mu, dan dia akan mempersiapkan dunia bagi kedatangan-Mu.” “Ada orang berseru-seru di padang gurun, ‘Siapkanlah jalan bagi Tuhan; luruskanlah jalan yang akan dilalui-Nya.’ ” Utusan itu ialah Yohanes Pembaptis. Ia hidup di padang gurun dan mengajarkan bahwa semua orang harus bertobat supaya Allah mengampuni mereka, dan mereka harus dibaptiskan sebagai pernyataan kepada umum bahwa mereka telah mengambil keputusan untuk meninggalkan dosa. Orang-orang dari Yerusalem dan dari seluruh Tanah Yudea pergi untuk melihat dan mendengarkan Yohanes. Pada waktu mereka mengakui dosa mereka, Yohanes membaptiskan mereka di Sungai Yordan. Yohanes mengenakan pakaian dari bulu unta dan memakai ikat pinggang kulit. Makanannya belalang dan madu hutan. Inilah antara lain yang dikhotbahkannya: “Nanti akan datang Dia yang lebih berkuasa daripadaku, sehingga membuka kasut-Nya pun aku ini tidak layak! Aku membaptiskan kalian dengan air, tetapi Ia akan membaptiskan kalian dengan Roh Kudus!” Kemudian pada suatu hari datanglah Yesus dari Nazaret di Galilea dan dibaptiskan oleh Yohanes di Sungai Yordan. Pada saat Yesus keluar dari air, Dia melihat langit terbuka dan Roh Kudus dalam rupa seekor burung merpati turun ke atas-Nya. Suatu suara dari langit berkata, “Engkaulah Anak-Ku yang Kukasihi; Engkaulah menyenangkan hati-Ku.” Segera setelah itu Roh Kudus membawa Yesus ke padang gurun. Selama empat puluh hari di situ, seorang diri dengan binatang-binatang gurun, Ia dicobai oleh Iblis supaya berbuat dosa. Setelah itu malaikat-malaikat datang melayani Dia. Kemudian, setelah Yohanes ditangkap oleh Raja Herodes, Yesus pergi ke Galilea mengabarkan Berita Kesukaan dari Allah. “Sekarang saatnya telah tiba,” kata-Nya. “Kerajaan Allah sudah dekat! Tinggalkan dosa kalian dan percayalah akan Berita Kesukaan ini!” Pada suatu hari, ketika Yesus sedang berjalan di tepi Danau Galilea, Ia melihat Simon dan saudaranya, Andreas, sedang menjala ikan, sebab itulah mata pencaharian mereka. Yesus berseru kepada mereka, “Mari, ikutlah Aku! Dan Aku akan menjadikan kalian penjala manusia!” Dengan segera mereka meninggalkan jala mereka dan mengikut Yesus. Tidak jauh dari situ, Ia melihat anak-anak Zebedeus, yaitu Yakobus dan Yohanes, sedang memperbaiki jala di dalam perahu. Mereka juga dipanggil-Nya. Keduanya segera meninggalkan ayah mereka dan orang-orang upahannya, lalu mengikut Dia.

Rencana Bacaan dan Renungan gratis terkait dengan Markus 1:1-20

YouVersion menggunakan cookie untuk mempersonalisasi pengalaman Anda. Dengan menggunakan situs web kami, Anda menerima penggunaan cookie seperti yang dijelaskan dalam Kebijakan Privasi kami