Yohanes 5:1-9

Yohanes 5:1-9 FAYH

SESUDAH itu Yesus kembali ke Yerusalem sehubungan dengan suatu hari raya agama Yahudi. Di dalam kota, dekat Pintu Gerbang Domba, terdapat Kolam Betsaida dengan lima serambi beratap di sekelilingnya. Banyak orang sakit—yang buta, yang timpang, dan yang lumpuh—berbaring di serambi-serambi itu menantikan air kolam bergoncang, karena malaikat Tuhan sewaktu-waktu datang menggoncangkannya, dan orang pertama yang sesudah itu masuk ke dalamnya akan sembuh. Salah seorang yang terbaring di situ telah sakit selama 38 tahun. Ketika Yesus melihatnya serta mengetahui telah berapa lama ia sakit, Ia bertanya, “Maukah engkau sembuh?” “Saya tidak dapat,” kata orang itu, “sebab tidak ada orang yang menolong saya masuk ke dalam kolam pada waktu air bergerak. Sementara saya berusaha untuk masuk, orang lain selalu mendahului saya.” Yesus berkata kepadanya, “Berdirilah, gulung kasurmu, dan pulanglah!” Seketika itu juga orang itu sembuh. Ia menggulung kasurnya dan berjalan. Tetapi mukjizat itu dilakukan pada hari Sabat.