Bilangan 27:15-20

Bilangan 27:15-20 BIMK

Lalu Musa berdoa, “Ya, TUHAN Allah, yang memberi kehidupan kepada semua yang hidup, saya mohon, tunjuklah seorang yang dapat memimpin bangsa ini; seorang yang dapat menjadi panglima pada waktu mereka berperang. Jangan biarkan umat-Mu ini seperti kawanan domba yang tidak mempunyai gembala.” Kata TUHAN kepada Musa, “Panggillah Yosua, anak Nun. Ia seorang yang cakap. Letakkan tanganmu ke atas kepalanya. Suruhlah dia berdiri di depan Imam Eleazar dan seluruh umat. Di depan mereka semua engkau harus mengumumkan bahwa Yosua adalah penggantimu. Serahkanlah kepadanya sebagian dari kekuasaanmu, supaya umat Israel mentaati dia.