TUHAN berkata kepada Abram, “Tinggalkanlah negerimu, kaum keluargamu dan rumah ayahmu, lalu pergilah ke negeri yang akan Kutunjukkan kepadamu. Aku akan memberikan kepadamu keturunan yang banyak dan mereka akan menjadi bangsa yang besar. Aku akan memberkati engkau dan membuat namamu masyhur, sehingga engkau akan menjadi berkat. Aku akan memberkati orang-orang yang memberkati engkau dan mengutuk orang-orang yang mengutuk engkau. Dan karena engkau Aku akan memberkati semua bangsa di bumi.” Abram berusia tujuh puluh lima tahun ketika ia meninggalkan Haran, sesuai dengan perintah TUHAN kepadanya. Abram berangkat ke tanah Kanaan bersama-sama dengan Sarai istrinya, dan Lot kemanakannya, dan segala harta benda serta hamba-hamba yang mereka peroleh di Haran. Setelah mereka tiba di Kanaan, Abram menjelajahi tanah itu sampai ia tiba di pohon keramat di More, yaitu tempat ibadat di Sikhem. (Pada masa itu orang Kanaan masih mendiami tanah itu.) TUHAN menampakkan diri kepada Abram dan berkata kepadanya, “Inilah negeri yang akan Kuberikan kepada keturunanmu.” Lalu Abram mendirikan sebuah mezbah di situ untuk TUHAN yang telah menampakkan diri kepadanya. Setelah itu ia meneruskan perjalanannya ke selatan, ke daerah berbukit di sebelah timur kota Betel, dan berkemah di antara Betel dan kota Ai: Betel di sebelah barat dan Ai di sebelah timur. Juga di situ ia mendirikan mezbah dan menyembah TUHAN.
Baca Kejadian 12
Bagikan
Bandingkan Semua Versi: Kejadian 12:1-8
3 hari
Seorang pria bukan saja diciptakan Tuhan untuk menjadi kuat secara fisik, tetapi juga secara rohani dengan berada dekat kepada Tuhan, mengerti kehendak-Nya, dan utuh. Selama tiga hari, kita akan belajar bagaimana menjadi kuat dalam iman, bertanggung jawab, dan berdampak sehingga kita bisa bangkit dan berjalan tegak ketika tantangan datang.
4 hari
Setia dan Tekun adalah hal yang sangat penting dalam kehidupan kerohanian. Allah mau kita setia baik dalam perkara kecil dan perkara besar. Allah juga mau kita terus bertekun untuk menjalani hidup ini semakin sempurna di hadapan Tuhan. Semoga renungan ini dapat memperteguh kesetiaan dan ketekunan kita di dalam Tuhan
4 Days
There is a lot of talk surrounding community restoration. People will debate differing views. Some churches have panel discussions, and others hold conferences. Some politicians promise new initiatives. But is it all talk? Are there tangible tasks we could do to bring about reform? In this 5-day reading plan, Dr. Tony Evans will give biblical and practical actions the church can take to help restore our communities.
5 hari
Meski minoritas secara jumlah, umat Kristen juga merupakan bagian dari bangsa Indonesia, dengan hak dan tanggung jawab yang setara dengan komponen bangsa lainnya. Bagaimana seorang Kristen harus mengidentifikasi dirinya sebagai warga negara, dan apakah tanggung jawabnya sebagai umat Allah yang ditempatkanNya di bumi nusantara? Renungan-renungan ini akan menolong Anda merefleksikannya.
Simpan ayat, baca luring, tonton klip pengajaran, dan lainnya!
Beranda
Alkitab
Rencana
Video