1 Yohanes 2:12-17

1 Yohanes 2:12-17 AMD

Aku menulis kepada kalian semua, anak-anak, sebab dosa-dosamu sudah diampuni melalui Kristus. Aku menulis kepada kalian semua, bapa-bapa, karena kamu mengenal Dia, yang sudah ada sejak awal. Aku menulis kepada kalian semua, orang-orang muda, karena kamu sudah mengalahkan si Jahat. Aku menulis kepada kalian semua, anak-anak, karena kamu sudah mengenal Bapa. Aku menulis kepada kalian semua, bapa-bapa, karena kamu mengenal Dia yang sudah ada sejak awal. Aku menulis kepada kalian semua, orang-orang muda, karena kamu kuat. Firman Allah tinggal di dalam kamu, dan kamu sudah mengalahkan si Jahat. Janganlah kamu mencintai dunia ini atau semua yang ada di dalamnya. Jika kamu mencintai dunia ini, kasih Bapa tidak ada di dalam kamu. Inilah semua yang ada di dunia ini: keinginan untuk menyenangkan diri kita sendiri, menginginkan hal-hal berdosa yang kita lihat dan membanggakan apa yang kita punya. Tetapi semuanya ini tidak berasal dari Allah Bapa. Semuanya ini datang dari dunia ini. Dunia ini dan segala sesuatu yang diinginkan orang di dalamnya akan lenyap. Tetapi orang yang melakukan keinginan Allah akan tetap hidup selama-lamanya.