Rencana Bacaan dan Renungan gratis terkait dengan Roma 8:36
Juruselamat Selamanya
3 Hari
Masukkan pondasi alkitabiah kuno yang ditemukan di dalam musik pujian modern untuk menuntun Anda ke dalam rasa penyatuan dengan Juru Selamat Kita Selamanya, Yesus Kristus. Setiap hari rencana bacaan video singkat ini menampilkan nyanyian dan ayat bersamaan untuk bahan renungan Anda. Baik untuk individu atau ajak sekelompok kecil teman untuk melalukannya bersama-sama.
Harapan Yang Hidup: Detik-detik Menjelang Paskah
3 Hari
Di saat kegelapan mencengkeram penuh, bagaimana seharusnya reaksi kita? Selama 3 hari ke depan, mari telusuri kisah Paskah dan temukan cara untuk berpegang pada pengharapan saat kita merasa ditinggalkan, kesepian, dan tidak berharga.
Melewati Masa-masa yang Sulit
4 Hari
Menghadapi situasi-situasi sulit dalam hidup kita memang tidak terhindarkan. Tapi dalam Rencana bacaan pendek 4 hari ini, kita akan dikuatkan ketika tahu kita tidak sendirian, bahwa Allah punya tujuan dalam kesakitan kita, dan bahwa Dia akan memakainya untuk tujuan-Nya yang lebih besar.
Bagaimana Berhenti Khawatir
4 Hari
Jika Anda hidup, maka Anda mungkin bergumul dengan kekhawatiran. Sebagian orang sangat khawatir, sedangkan yang lainnya kadangkala membiarkan berbagai perkara menguasai pikirannya. Tak peduli seberapa sering atau seberapa jarang, adalah bijak bagi kita untuk belajar bagaimana mengendalikan monster ini yang seringkali kita biarkan mencuri damai sejahtera kita dan merampas iman kita. Rencana Bacaan 4 hari ini akan membantu Anda melakukannya.
Ketika Kekecewaan Menyerang
4 Hari
Anda sedang mengalami kekecewaan? Tak seorang pun dikecualikan untuk tidak mengalaminya. Tidak peduli siapa kita, kita semua akan melewati masa-masa ketika kita tidak mendapatkan apa yang kita inginkan. Jadi, apa yang kita lakukan dengan kekecewaan kita? Salahkah kita jika merasa demikian? Dalam Rencana Bacaan Alkitab 4 hari iini, kita akan melihat bagaimana kita memahami, menerima, memproses, dan memanfaatkan kekecewaan kita untuk kebaikan.
Memiliki Iman Di Dalam Tuhan
4 Hari
Renungan ini akan menolong kita untuk bisa memiliki di dalam iman. Di dalam kehidupan ini, permasalahan dan pergumulan akan selalu datang dalam kehidupan kita, tetapi biarlah semuanya itu akan membuat iman kita semakin kuat di dalam Tuhan.
Rahasia Hidup Berkemenangan
4 Hari
Renungan ini akan memberikan pengertian mengenai rahasia hidup berkemenangan. Setiap kita yang di dalam Tuhan, kita akan mengalami kehidupan berkemenangan. Biarlah Tuhan bekerja dalam kehidupan kita supaya kita bisa mengatasi segala tantangan dan permasalahan dalam kehidupan kita.
Apakah Peperangan Spiritual Itu?
5 Hari
Jika kita memilih untuk mengikuti Kristus, maka kita akan mengalami peperangan spiritual. Ini tidak terlihat dan seringkali tidak terlacak, namun hanya karena kita tidak dapat melihatnya ini tidak berarti bahwa ini tidak ada. Musuh spiritual kita ingin mengusik kehidupan kita agar kita hidup dengan penderitaan. Di dalam rencana bacaan 5-hari ini, pelajari cara untuk menemukan kemenangan dengan mengandalkan kekuatan Tuhan karena kekuatan itu tersedia. Kita hanyalah cukup mulai memakainya.
Menghadapi Ketakutan di Masa Yang Tidak Pasti
5 Hari
Apa yang Anda lakukan ketika hal-hal tiba-tiba terasa tidak pasti dan Anda memiliki lebih banyak pertanyaan daripada jawaban? Ketika hidup berliku-liku, ini bukan saatnya untuk panik—inilah saatnya untuk melangkah dengan iman dan membiarkan Tuhan memenuhi Anda dengan penghiburan dan harapan-Nya! Dalam renungan 5 hari ini, Joyce Meyer mengajarkan cara memerangi rasa takut dan menerima kasih, damai sejahtera, dan penguatan dari Tuhan selama masa-masa sulit.
Sebuah Panduan Bagi Orang Tua yang Baru Memiliki Bayi: Penderitaan dan Merawat Diri
5 Hari
Memiliki bayi mengubah segalanya. Seolah-olah kehidupan kecil ini menjadi pusat gravitasi baru, menarik seluruh dunia Anda ke orbitnya. Sulit untuk mengetahui bagaimana mempersiapkan diri untuk hal yang tidak diketahui seperti memiliki bayi yang baru lahir. Bersiaplah secara praktis dan spiritual untuk menikmati dan berkembang secara mendalam di salah satu musim tersulit dan terindah dalam hidup Anda.
Tuhan, bagaimana dengan saya?
5 Hari
Ketika kita merasa kita tertinggal dalam hidup dan suara perbandingan-perbandingan menjadi semakin keras seiring berjalannya hari, kita sering gagal melihat pergerakan Tuhan dalam kesibukan kita. Dalam saat-saat seperti inilah iman kita sedang dilatih paling banyak. Baca renungan ini dan dikuatkan dalam menantikan Tuhan.
Bangkit dan Bersinar
5 Hari
Orang sering berkata, "Serahkan bebanmu kepada Tuhan." Pernahkah Anda bertanya-tanya: Bagaimana saya melakukannya? Kehancuran dunia terasa begitu berat. Dan sama seperti keinginan Anda untuk memancarkan terang daripada Kristus, Anda bertanya-tanya seperti apa rasanya ketika Anda bergumul untuk melihat terang itu sendiri. Renungan ini membahas tentang bagaimana kita dapat menjadi terang bagi Yesus meski dunia kita sendiri terasa gelap.
Mengapa Tuhan Mengasihi Saya?
5 Hari
Pertanyaan: Jika menyangkut Tuhan, kita semua pasti memiliki banyak pertanyaan. Terpengaruh oleh kebiasaan membanding-bandingkan, salah satu pertanyaan paling pribadi yang mungkin pernah kita tanyakan adalah, "Mengapa Tuhan mengasihi saya?" Atau bahkan, "Kok bisa ya, Dia mengasihi saya?" Lewat pelajaran dalam rencana ini, Anda akan bersentuhan dengan 26 perikop Alkitab, yang masing-masing berbicara tentang kebenaran kasih Tuhan yang tak bersyarat bagi Anda.
Kasih Allah
6 Hari
Ini adalah rencana bacaan selama 6 hari yang berisi tentang 'Kasih Allah'. Kita diciptakan oleh kasih dan untuk kasih. Melalui Firman Tuhan, kita dapat belajar apa itu kasih yang sesungguhnya. Tuhan mau untuk kita berakar dalam kasih sehingga kita bisa membagikan kepada orang lain. Kasih adalah jawaban karena Tuhan adalah kasih.
Perilaku
7 Hari
Memiliki sikap perilaku yang benar dalam setiap situasi merupakan tantangan yang besar. Bacaan tujuh hari ini akan memberikan sudut pandang alkitabiah, dengan pesan singkat untuk dibaca tiap harinya. Bacalah pesannya, ambil waktu untuk menilik diri anda secara jujur, dan biarkan Tuhan berbicara dalam situasi anda.
Dipersembahkan Sepenuhnya
7 hari
Tuhan telah melakukan lebih dari yang dapat kita bayangkan. Ikutilah Dia yang telah memberikan segalanya dengan Rencana Alkitab Dipersembahkan Sepenuhnya ini, yang menampilkan lagu-lagu yang dirilis dari penyembahan di Life.Church tahun 2016. Mulailah rencana tujuh hari ini sekarang.
Mengencangkan Ikat Pinggang Ajaran Benar
7 Hari
Ikat pinggang baru berfungsi dengan baik apabila sudah dikencangkan— bukan? Begitu jugalah halnya dengan ikat pinggang kebenaran. Keyakinan kita yang samar-samar terhadap kebenaran Firman Tuhan dapat digambarkan seperti ikat pinggang yang sudah melingkari pinggang tetapi belum dikencangkan. Melalui pelajaran 7 hari ini kita belajar bahwa setiap kita dapat mengencangkan ikat pinggang kebenaran itu dengan percaya penuh pada hal-hal dahsyat yang sudah Tuhan katakan kepada KITA.
Membangun Kembali Pernikahan Yang Lebih Baik
7 hari
Menikah adalah pekerjaan berat. Dan hal-hal tidak selalu berjalan seperti yang kita harapkan. Apakah pernikahan anda pernah bergumul karena pengkhianatan atau pengabaian selama bertahun-tahun, anda dapat memiliki pernikahan yang baru. Renungan bacaan ini hanyalah tujuh hari, tetapi anda dapat membaca lebih banyak lagi di dalam buku Cindy, Rebuilding A Marriage Better Than New.
Renungan JPCC Worship MADE ALIVE
7 Hari
Rencana Alkitab 7 hari ini mengajak Anda untuk merenungkan Firman Tuhan melalui lagu-lagu penyembahan dari album JPCC Worship “MADE ALIVE”. Lagu-lagu ini bicara mengenai kuasa Tuhan yang mampu menebus dosa dan menghidupkan kita, sehingga kita dapat hidup penuh sesuai dengan rencana dan tujuan-Nya.
Jaminan Kekal
7 hari
Renungan 7-hari ini akan membantu Anda memahami mengapa keselamatan Anda di dalam Kristus itu dijamin dan menerima jenis kehidupan yang Tuhan ingin Anda jalani.
Dendam
7 hari
Hal ini memberatkan Anda. Hal ini menjauhkan orang-orang. Hal ini berat dan menyakitkan—ini adalah dendam. Banyak di antara kita tidak menyadarinya, tetapi kita membawa dendam yang harus kita lepaskan dari kegelapan ke dalam terang. Belajar bagaimana Anda dapat menemukan kebebasan melalui pengampunan di dalam Rencana Bacaan Alkitab 7 hari dalam pesan berseri, Dendam, bersama Pastor Craig Groeschel.
Kabar Baik: Memberi Semangat kepada Dunia yang Dilanda Krisis
7 hari
Kita sedang hidup di jaman yang belum pernah terjadi sebelumnya oleh karena pandemi COVID-19. Di manakah kita bisa mendapatkan pengharapan dan "kabar baik" di tengah aliran deras kabar buruk? Bagi para pengikut Yesus, selalu ada Kabar Baik. Dalam Rencana Bacaan 7 hari ini, kita akan mendalami beberapa janji yang kita peroleh di dalam Allah kita yang baik dan iman yang kita butuhkan agar tetap berpegang teguh kepadanya.
Memenangkan Pertempuran Dalam Pikiran Anda
7 hari
Kebanyakan pertempuran dalam hidup dimenangkan atau terkalahkan di dalam pikiran. Jadi bagaimanakah kita dapat memenangkan pertempuran-pertempuran itu? Dalan Rencana Bacaan Alkitab 7-Hari dari buku yang di tulis oleh Craig Groeschel, Gembala gereja Life.Church, kita akan menelusuri cara-cara bagaimana untuk berperang dengan pikiran-pikiran yang teracuni, mengendalikan pikiran yang tidak terkendali, dan mulai memenangkan pertempuran ini dalam pikiran kita dengan menggunakan kebenaran Tuhan sebagai rencana pertempuran kita.
7 Hari Pengharapan dalam Mengatasi Gangguan Makan
7 Hari
Gangguan makan (Eating Disorders) tidak banyak dibahas, seringkali disalahpahami, dan jarang dibicarakan dalam hubungannya dengan Kitab Suci dan iman. Tetapi meskipun Alkitab mungkin tidak membahas cobaan ini secara khusus, Anda masih dapat merujuk pada Alkitab untuk hikmat, kebenaran, dan kesembuhan dari gangguan makan yang sedang Anda coba atasi.
Jangan Menyerah! - Bagian 6: Terang di Tengah Gelap
7 hari
Apakah Anda merasa perjalanan hidup Anda sulit? Apakah Anda merasa seperti berada di dalam terowongan yang gelap dan tidak ada jalan keluar? Apakah Anda merasa kehilangan harapan dan hampir menyerah? Jika Anda sedang menghadapi musim hidup yang sulit saat ini, terutama jika Anda sedang berjuang melawan kanker, renungan 40 hari ini akan membantu Anda berjalan dengan kemenangan bersama Allah.