Rencana Bacaan dan Renungan gratis terkait dengan Mazmur 23:4
Ketika
3 hari
Plan ini membantu kita untuk terus kuat di dalam Tuhan dan memiliki pengharapan bahkan disaat yang mungkin tidak sejalan dengan keinginan kita.
Keyakinan
4 Hari
Tuhan ingin Anda TAHU bahwa Anda telah diselamatkan dan akan masuk surga! Keyakinan Anda akan bertumbuh lewat perjumpaan dengan Tuhan dan perenungan akan Firman-Nya. Ayat-ayat berikut, saat dihafalkan, dapat membantu Anda meyakini Tuhan sepanjang hidup Anda. Biarlah hidup Anda diubahkan dengan menghafalkan Firman Tuhan! Untuk sistem yang menyeluruh dalam menghafalkan Firman Tuhan, kunjungi MemLok.com
Allah Begitu Baik
5 Hari
Apapun situasi yang Anda hadapi, ada kuasa dan kedamaian yang tersedia bagi Anda. Temukan kembali kebaikan Allah di dalam renungan 5-hari dari Life.Church Worship, yang didasari oleh album baru, God So Good (Allah Begitu Baik).
PERJALANAN KEHIDUPAN - MAZMUR
5 hari
Renungan ini memberikan gambaran betapa kita sangat membutuhkan Tuhan dalam setiap kehidupan kita. Biarlah renungan ini membuat kita semua menjadi semakin bergantung kepada Tuhan dan Tuhan akan bekerja dalam kehidupan kita.
Harapan Semasa Pandemi Global
5 Hari
Ini adalah saat-saat yang belum pernah terjadi bagi kita yang hidup di planet bumi sekarang ini. Secara historis, kita dapat menemukan pengharapan bila kita berpaling pada Dia yang menjadikan segala sesuatu dan adalah Tuhan atas segalanya. Apa yang Alkitab katakan mengenai mengapa ini semua terjadi, apa respon Tuhan akan hal ini, dan apa pengharapan saya dalam hidup dan kematian?
Iman Mengalahkan Rasa Takut
5 hari
Berita mengenai COVID-19 dan realita yang terjadi di sekitar kita dapat mempengaruhi kita sehingga kita bergumul dengan rasa takut. Selama 5 hari, Anda akan dikuatkan dalam iman sehingga Anda dapat menang dari rasa takut.
Berduka Dalam Pengharapan
5 Hari
Berduka adalah sebuah pengalaman manusiawi dan tak seorang pun yang kebal terhadapnya. Kita berduka ketika kehilangan seseorang atau impian kita kandas. Hal ini dapat terjadi kapan saja dan seringkali pada saat yang tak terduga. Kita akan mendalami pengertian tentang duka dan belajar cara untuk melewati berbagai macam duka yang akan kita alami. Bergabunglah di dalam rencana bacaan 5-hari ini agar Anda bisa melewati duka Anda dengan cara yang sehat.
Merespon Dengan Benar
5 hari
Dunia yang sedang mengalami pandemi bukan sesuatu yang kita sudah tahu akan terjadi dan inginkan untuk terjadi. Tapi jika kita bisa merespon dengan benar, keluar dari kesulitan ini, kita akan menjadi pribadi yang lebih baik dari sebelumnya. Selama lima hari, kita akan belajar untuk menjaga iman kita, fokus kepada kebaikan Tuhan, belajar mendengarkan suara-Nya, mempraktekkan kebaikan, serta membangun diri kita di dalam Tuhan.
Hidup Berubah: Melalui Dukacita
5 Hari
Kehilangan orang yang dikasihi benar-benar memilukan. Itu adalah rasa sakit yang mengerikan yang tidak seorang pun mengerti kecuali mereka ada di posisi anda. Rencana bacaan 5 hari ini ditulis oleh wanita yang telah mengalami kehilangan dan ingin menolong anda menemukan penghiburan dan damai dalam Firman Tuhan. Sementara rencana bacaan ini tidak dapat menolong anda mempercepat proses duka, kami percaya ini akan menolong anda menahan rasa sakit setiap hari dan memberi anda harapan.
Kesedihan
5 Hari
Kesedihan dapat terasa tak tertahankan. Meskipun teman dan keluarga yang baik memberikan dukungan dan semangat, kita seringkali masih merasa seakan tidak ada yang benar-benar mengerti—bahwa kita sendirian dalam penderitaan kita. Dalam bacaan ini, Anda akan menemukan ayat-ayat yang menghibur untuk membantu Anda menemukan perspektif dari Allah, merasakan kepedulian Juruselamat kita bagi Anda, dan mengalami kelegaan dalam penderitaan Anda.
Ketakutan
5 hari
Seri ini merupakan kumpulan Ayat-ayat Alkitab yang akan menguatkan kehidupan kita sebagai orang percaya. Semoga seri ayat-ayat Alkitab ini dapat mengubahkan kehidupan kita semua. Tuhan Yesus Memberkati.
Tuhan Beserta Kita
6 Hari
Dia bersama anda dalam kesakitan. Dia menghibur anda dalam penantian. Ketika anda sedang gelisah tentang masa depan anda, Dia memberikan anda keberanian. Saat anda mendaki gunung, Dia menjaga keselamatan anda di dalam tangan-Nya. Dalam setiap waktu, anda tidaklah sendiri. Mulailah Rencana Bacaan Alkitab Life.Church ini bersama dengan serial Pastor Craig Groeschel, Tuhan Beserta Kita.
Dari Kegelisahan Menuju Kedamaian
6 Hari
Jika Anda terus-menerus bergumul dengan kekhawatiran dan kegelisahan, Rencana Bacaan Alkitab ini ditujukan untuk Anda. Tidak ada rumus kilat yang memberikan garansi kedamaian 100% atau segala yang terkait dengan kegelisahan akan diatasi. Namun, prinsip-prinsip yang terkandung di dalam Rencana Bacaan ini menawarkan jalan menuju kemenangan jika dipraktekkan. Anda terundang untuk memulai perjalanan dari kegelisahan menuju kedamaian ini.
Hakuna Matata
6 hari
Hakuna Matata adalah sebuah ungkapan dalam bahasa Swahili yang artinya adalah Jangan Kuatir. Ungkapan ini diucapkan oleh karakter Timon dan Pumba dalam film animasi anak The Lion King yang populer di tahun 90-an, dan dikemas ulang serta ditayangkan baru-baru ini di bioskop. Tanpa kita sadari, kekuatiran melanda seluruh lapisan usia, termasuk anak-anak. Sebagai orang percaya, kita selalu diingatkan untuk tidak kuatir, karena Allah yang kita sembah adalah Allah yang Ajaib.
Mendengarkan Tuhan
7 Hari
Amy Groeschel menulis rencana Alkitab tujuh hari ini dengan harapan bahwa rencana ini dapat menghubungkan langsung hati Bapa yang penuh kasih kepada hati Anda. Doanya adalah agar bacaan ini dapat mengajar Anda cara menghindari kebisingan lawan dan mengingatkan Anda untuk berfokus pada suara-Nya.
Bepergian Dengan Bawaan Ringan
7 hari
Di masa Natal yang ramai, kebanyakan dari kita merasakan stres dan kecemasan dalam hubungan keluarga, tekanan keuangan, keputusan tergesa-gesa, dan harapan yang mengecewakan. Jadi lanjutkanlah. Ambil napas. Mulailah rencana bacaan Alkitab dari Life.Church dan sadarilah bahwa beban yang kita rasakan mungkin adalah sesuatu yang Allah tidak pernah minta kita untuk membawanya. Bagaimana kalau kita melepaskan bagasi beban kita? Mari kita bepergian dengan bawaan ringan.
Menemukan Kebahagiaan Dalam Kristus (SERI 5)
7 hari
Perjalanan hidup manusia tentu selalu ingin menuju pada kebahagiaan. Namun konsep kebahagiaan seperti apa yang perlu ditemukan? Konsep kebahagiaan dalam firman Tuhan berbeda dengan apa yang dunia ajarkan. Lantas, seperti apakah kebahagiaan sejatinya yang Alkitab ajarkan? Seri renungan tentang kebahagiaan ini akan menolong kita menemukan kebahagiaan sejati di dalam Kristus.
Damai Sejahtera Yang Hilang
7 hari
Mungkinkah kita mengalami kedamaian ketika hidup itu menyakitkan? Jawaban singkatnya: ya, tapi bukan karena kekuatan kita sendiri. Di suatu tahun yang membuat kita merasa kewalahan, banyak dari kita yang meninggalkan banyak pertanyaan. Di dalam Rencana Bacaan Alkitab 7-hari ini, bersama seri pesan dari Pastor Craig Groeschel, kita akan mencari tahu bagaimana menemukan Damai Sejahtera yang Hilang yang kita semua inginkan.
Seni Mengatasi Masalah
7 Hari
Hidup penuh dengan kemunduran, kekalahan, kekecewaan dan penderitaan. "Seni Mengatasi Masalah" akan membantu Anda untuk menghadapi kekalahan, kesedihan dan penderitaan. Ini tentang bagaimana menolak membiarkan hal-hal yang terlihat seperti akhir dari segalanya mematahkan semangat atau menggelincirkan Anda. Sebaliknya, biarkan Tuhan mengubah semuanya menjadi awal. Ketika hidup membingungkan dan terasa sulit, jangan menyerah. Lihatlah ke atas. Tidak peduli seberapa sulitnya keadaan atau menyakitkannya suatu kekalahan yang Anda hadapi, Tuhan ada bersama Anda.
Jangan Menyerah! - Bagian 1: Identitasku
7 hari
Apakah Anda merasa perjalanan hidup Anda sulit? Apakah Anda merasa seperti berada di dalam terowongan yang gelap dan tidak ada jalan keluar? Apakah Anda merasa kehilangan harapan dan hampir menyerah? Jika Anda sedang menghadapi musim hidup yang sulit saat ini, terutama jika Anda sedang berjuang melawan kanker, renungan 40 hari ini akan membantu Anda berjalan dengan kemenangan bersama Allah.
Anak Saya Berbeda: Dukungan Saat Naik & Turun
8 Hari
Rencana bacaan ini dibuat untuk orang tua dari anak-anak berkebutuhan khusus, apa pun keistimewaan anakmu dan di mana pun engkau dalam perjalanan ini. Belajarlah dari orang tua yang lain sambil menceritakan bagaimana cara Anda mengatasi emosi, menaklukkan kesulitan, dan menikmati kemenangan dalam membesarkan anak berkebutuhan khusus.
Menemukan Visi Tuhan
10 Hari
Seperti Ester, Tuhan telah menentukan hidup Anda untuk saat seperti ini. Tujuan surgawi-Nya bagi Anda akan terungkap dan tergenapi melalui hubungan sehari-hari dengan-Nya. Dalam renungan 10 hari oleh Dr. Michael Youssef ini, Anda akan didorong untuk mencari dan menanggapi visi Tuhan bagi hidup Anda. Pelajari bagaimana berjalan dengan iman dan kenali Tuhan dengan lebih dalam sembari hidup dengan perspektif-Nya yang kekal.
Menaruh tanda 'X' pada Kekhawatiran
7 hari
Kekhawatiran mungkin adalah rasa takut yang menekan bahu Anda, kecemasan di sisi Anda, atau kengerian yang bergantung pada hidup Anda. Bagi banyak orang, ia adalah raksasa perkasa yang ingin agar Anda percaya bahwa hidup Anda tak akan pernah kembali normal. Selama perjalanan tujuh hari, kita akan mengarahkan pandangan kita kepada sesuatu yang lebih besar dan lebih berkuasa - Yesus, pembunuh raksasa kita.
12 Kesalahan Besar yang Orang Tua Bisa Hindari
12 Hari
Dr. Tim Elmore bergabung bersama Life.Church untuk membagikan 12 Kesalahan Besar yang Bisa Dihindari Orang Tua. Kita semua menginginkan yang terbaik bagi anak-anak kita, namun kadangkala niat baik kita salah mengarahkan jalan mereka. Mari kita perbaiki arah dan bimbing anak-anak kita untuk menjadi orang dewasa yang berkembang dan menjadi pengikut yang sepenuhnya berbakti kepada Kristus. Untuk lebih banyak konten, lihat finds.life.church