Rencana Bacaan dan Renungan gratis terkait dengan Matius 16:21
Mengikut Yesus Sepenuh Hati
3 Hari
Lalu Yesus berkata kepada murid-murid-Nya, "Jika seseorang mau mengikut Aku, ia harus menyangkal dirinya, memikul salibnya dan mengikut Aku” (Matius 16:24). Sering kali sebagai orang percaya, kita berpikir bahwa mengikut Yesus hanyalah sebatas cara untuk mendapatkan tiket keselamatan. Tetapi pada Matius 16:24, Yesus mengajarkan bahwa setiap orang harus menyangkal diri, memikul salib, dan mengikut Dia. Kita memiliki standar hidup yang berbeda dari dunia dan hidup kita diubahkan untuk semakin serupa seperti Yesus di dalam proses perjalanan iman kita.
Berbeda
5 Hari
Rencana bacaan Life.Church ini adalah pelajaran dari 1 Petrus yang menyertai serial khotbah Pastor Craig Groeschel, Berbeda. Di dunia ini, Anda akan mengalami pergumulan. Anda akan menghadapi perlawanan. Anda akan ditantang. Dan ada sebuah alasan untuk itu: dunia ini bukanlah rumah Anda. Jadi tanggapi kebencian dengan kasih, temukan sukacita di tengah-tengah pencobaan, dan bergantunglah pada kekuatan yang melebihi diri Anda. Anda ditujukan untuk menjadi … berbeda .
Vampir-vampir Hubungan
5 Hari
Mereka menyedot suka cita Anda, merampas waktu Anda, dan membubarkan pawai Anda — tetapi ada cara yang lebih baik untuk melihat orang yang sulit. Mari belajar cara menyembuhkan hubungan yang mengisap sari-sari kehidupan dari kita. Bersiaplah menyaksikan Tuhan melakukan pekerjaan-pekerjaan-Nya yang memberikan hidup ketika Anda memulai rencana bacaan Life.Church sebagai pendamping seri khotbah Pastor Craig Groeschel, Vampir-vampir Hubungan
Nasihat Yang Tak Biasa
6 Hari
Apakah yang akan dikatakan Daud, Musa, Daniel, Petrus, Rut, dan Yesus kepada para Milenial dan/atau Generasi Z? Temukan dalam Rencana Bacaan 6-hari ini karena kami menawarkan beberapa nasihat yang tak biasa dari kisah-kisah Alkitab yang terkenal.
Jalan yang Lebih Baik
7 hari
Pernahkah Anda merasa bahwa Anda telah melakukan semua hal yang benar tetapi hasilnya tidak sesuai harapan? Mungkin Anda berusaha untuk menjalin hubungan dengan Tuhan, tetapi malah merasa makin jauh dari-Nya. Jika Anda merasa lelah, Rencana Bacaan Alkitab tujuh hari dan pesan berseri dari Pendeta Craig Groeschel ini hadir untuk Anda. Inilah waktunya untuk berhenti bekerja bagi Yesus dan mulailah berjalan di dalam Yesus.
Meragukan Tuhan
7 hari
Bagaimana jika keraguan bukanlah lawan dari iman melainkan pintu masuk menuju iman yang lebih mendalam? Di dalam Rencana Bacaan Alkitab 7-hari yang menyertai seri khotbah Pendeta Craig Groeschel, kita akan mengetahui bahwa keraguan tidak menjadikan Anda orang Kristen yang buruk. Nyatanya, ini mungkin adalah bahan yang diperlukan dari pemuridan.