Rencana Bacaan dan Renungan gratis terkait dengan Efesus 5:31
Cinta dan Pernikahan
5 Hari
Dengan berfokus pada pernikahan kita dalam konteks Firman Tuhan, kita memberikan Tuhan kesempatan untuk menyingkapkan wawasan baru tentang hubungan kita dan menguatkan ikatan kita. Program Bacaan Cinta dan Pernikahan menampilkan perikop Firman Tuhan yang terfokus dan gagasan cepat setiap hari untuk memulai diskusi dan doa dengan pasangan Anda. Program lima hari ini adalah komitmen jangka pendek untuk membantu Anda berinvestasi dalam hubungan seumur hidup Anda.
Tuhan dan Kencan: Pemikiran tentang Hubungan.
5 Hari
Tuhan tidak membenci kencan, tapi Dia mempunyai pendapat tentang relasi. Dia tidak membenci aplikasi kencan, tapi Dia ingin Anda bijaksana dalam hal cara Anda menemukan cinta. Telusuri apa yang Tuhan pikirkan tentang kemana Anda berkencan, siapa yang Anda kencani, bagaimana Anda berkencan, dan apa yang Anda lakukan saat berkencan untuk memastikan Anda siap berkencan untuk alasan yang tepat yang menghormati dan memuliakan Tuhan.
Kasih Tuhan Dalam Hubungan
5 hari
Mengasihi Tuhan dan mengasihi sesama adalah perintah yang terutama bagi setiap orang percaya, seperti yang dinyatakan oleh Yesus. Yang membedakan kita sebagai orang percaya dalam menjalin hubungan adalah kita membangunnya berlandaskan kasih Tuhan. Kasih yang Tuhan sudah berikan dan tunjukkan kepada kita adalah kasih yang kita teruskan dalam hubungan dengan orang lain, sehingga mereka juga dapat merasakan kasih luar biasa yang sudah kita terima.
Pernikahan
5 Hari
Pernikahan adalah hubungan yang penuh tantangan namun juga memuaskan, dan seringkali kita lupa bahwa "Saya bersedia" hanyalah sebuah permulaan. Untungnya, Alkitab berbicara banyak tentang pernikahan baik dari perspektif suami maupun istri. Perikop ayat singkat yang Anda jumpai setiap hari dalam rencana bacaan ini dirancang untuk membantu Anda bertumbuh dalam pengertian Anda tentang rancangan Allah untuk pernikahan—dan memperdalam hubungan Anda dengan pasangan.
Bersiap untuk Pernikahan
7 hari
Diambil dari buku mereka "Getting Ready for Marriage," bergabunglah bersama ahli relasi Jim Burns dan Doug Field dimana mereka akan membantu Anda mulai merencanakan penyatuan Anda yang kekal. Keuangan, keluarga pasangan, komunikasi, pengampunan, ekspektasi seksual, tidak ada topik yang dibatasi bagi Anda dan tunangan Anda untuk bersiap melangkah dari pertunangan ke perjanjian seumur hidup satu sama lain.
Seks
7 hari
Seks. Ada lebih dari sekadar, "Tunggu sampai Anda menikah!" Apa yang terjadi bila Anda sudah menikah? Kebebasan apa yang Anda miliki? Apa yang terjadi bila Anda sudah menikah dan seks tidak seperti harapan? Apa yang Alkitab katakan dan tidak katakan tentang hal ini? Untuk jawaban terhadap berbagai pertanyaan ini dan selebihnya, ikuti Rencana Baca Alkitab ini dari finds.life.church.
7 Rededikasi Cinta, Pasangan & Keluarga
7 hari
Sepertinya memang kita sulit untuk tersesat di dalam rumah kita sendiri, namun harus kita akui bahwa kita seringkali mengalami katatonik (kebingungan) cinta dan batin di dalam rumah tangga kita sendiri. Kita hidup bersama tapi kita tidak tahu alasan apa yang membuat kita harus bersama-sama keluarga kita sendiri. Renungan ini berusaha mengajak kita untuk mengais kembali makna-makna yang dapat menolong kita untuk merededikasikan cinta kita pada pasangan serta keluarga kita.
Menggali harta karun dalam Surat Efesus
21 Hari
Rencana baca ini akan memimpin Saudara untuk memahami lebih dalam tentang Surat Paulus kepada jemaat di Efesus. Mulai dengan hari kedua, setiap pelajaran dilengkapi dengan pertanyaan-pertanyaan studi yang akan menyoroti hal-hal penting sehingga Saudara dipimpin untuk melihat harta karun rohani sendiri. Rencana baca ini dengan bahan renungannya disusun untuk menggunakan Alkitab TSI— yaitu Terjemahan Sederhana Indonesia dari Yayasan Alkitab BahasaKita (http://albata.info).
21 Hari di Efesus
21 Hari
Efesus kaya akan kebenaran tentang Allah dan pekerjaan penyelamatan-Nya untuk kita. Rencana bacaan ini dibuat untuk membantu Anda menggali lebih dalam teks ini, sembari belajar lebih banyak tentang Allah dan diri Anda sendiri. Ritme enam langkah harian akan membantu Anda membangun kebiasaan membaca dan berinteraksi dengan Firman Tuhan. Rencana bacaan ini disediakan untuk Anda oleh Christian Standard Bible (CSB). Pelajari lebih lanjut di CSBible.com.