Rencana Bacaan dan Renungan gratis terkait dengan Pengkhotbah 3:12

Kehidupan Yang Benar Di Dalam Tuhan
3 Hari
Renungan ini akan menolong kita untuk bisa mempunyai kehidupan yang penuh dengan integritas di dalam Tuhan

AYAT YANG MENGINGATKAN UNTUK MEMAKAI WAKTU DENGAN TEPAT
5 hari
Renungan ini akan mengingatkan kita untuk memakai waktu dengan tepat. Biarlah kehidupan kita dikuatkan akan ayat Firman tersebut dalam hidup kita.

Kasih Allah
6 Hari
Ini adalah rencana bacaan selama 6 hari yang berisi tentang 'Kasih Allah'. Kita diciptakan oleh kasih dan untuk kasih. Melalui Firman Tuhan, kita dapat belajar apa itu kasih yang sesungguhnya. Tuhan mau untuk kita berakar dalam kasih sehingga kita bisa membagikan kepada orang lain. Kasih adalah jawaban karena Tuhan adalah kasih.

6 Hari Pulih dari Luka Batin
6 Hari
Dinamika kehidupan sering kali menyebabkan luka batin yang tak terhindarkan. Luka batin yang kita terima, apabila tidak disembuhkan, akan menjadi racun dalam kehidupan dan mengganggu langkah kaki kita menuju masa depan indah yang Tuhan rancangkan. Kami berharap renungan ini dapat membantu Anda dipulihkan dari luka batin yang Anda alami.

Inspirasi Bagi Pemimpin (SERI 3)
7 hari
Setiap orang tentunya memiliki potensi menjadi seorang pemimpin, setidaknya mereka adalah pemimpin atas diri mereka sendiri. Namun, kebutuhan apa yang perlu dimiliki oleh setiap pemimpin, itulah yang penting untuk terus kita gali. Alkitab banyak mengajarkan tentang nilai-nilai penting untuk dimiliki oleh setiap pemimpin Kristen. Dalam renungan 7 hari ini, kita akan diperlengkapi dengan kisah-kisah inspiratif yang membangun jiwa kepemimpinan dalam kehidupan orang percaya.

Menetapkan Tujuan Ilahi
7 hari
Tujuan itu baik... selama itu menggerakkan kita sesuai dengan arahan Tuhan. Jika Anda sedang mempertimbangkan untuk menetapkan beberapa tujuan bagi diri Anda, gunakan rencana bacaan ini sebagai sebuah panduan untuk memastikan bahwa apa yang sedang Anda kerjakan tetap menjaga Anda di dalam misi bagi Kristus.

Mencari Tuhan di Tumpukan Kerja
7 hari
Pernahkah kamu merasakan tiba-tiba jenuh sekali di tengah kesibukan kerja? Bukan hanya jenuh, tapi juga gelisah. Terutama buat kita-kita yang bekerja di dunia marketplace, kadang kita merasa pekerjaan kita itu urusan duniawi, tidak se-rohani kalau bekerja atau melayani di gereja. Mari kita ambil waktu untuk merenungkan apa yang Firman Tuhan katakan untuk mencari Tuhan di tumpukan kerja kita, di mana pun kita bekerja.

Renungan Masa Raya Natal: Pelita Di Tengah Gulita
8 Hari
Di tengah keresahan dan bayangan kegelapan dunia, terang Kristus tetap hadir sebagai sumber pengharapan. Masa Adven mengajak kita menata hati, menapaki perjalanan rohani menyambut Sang Terang sejati—bukan sekadar menghitung hari menuju Natal, tetapi menyiapkan batin agar Kristus lahir dalam hidup yang sering diliputi gelap. Melalui Renungan Masa Raya Natal, kita diajak menapaki perjalanan iman di masa Adven, Natal, hingga Tahun Baru, dari gulita menuju terang. Renungan ini menjadi undangan untuk menghidupi terang Kristus kini dan di sini, sebab di mana Kristus hadir, di sanalah kegelapan dikalahkan oleh kasih sejati.

Pengkhotbah
12 Hari
Kidung Agung adalah lagu cinta kecil yang merayakan cinta, hasrat, dan pernikahan dengan perbandingan luas dengan bagaimana Tuhan pertama kali mencintai kita. Perjalanan sehari-hari melalui Kidung Agung sambil mendengarkan studi audio dan membaca ayat-ayat tertentu dari firman Tuhan.

Menemukan Jalur Keuangan Anda
28 Hari
Panduan bacaan ini dibuat oleh staf dan sukarelawan NewSpring untuk membantu Anda dalam perjalanan finansial Anda. Bacalah satu renungan setiap hari dan ambillah waktu bersama Tuhan dengan menggunakan ayat, pertanyaan dan doa yang disediakan. Butuh bantuan untuk menempatkan Tuhan di tempat pertama dalam keuangan Anda? Unduh formulir anggaran bulanan/mingguan gratis, tonton khotbah, dan temukan kisah sukses yang akan memberkati hidup Anda di www.newspring.cc/financialplanning

Rahmat Limpah Ruah Tiap Hari
30 Hari
Hidup jarang terbentuk dari momen-momen besar yang dramatis. Lebih sering, ia dibentuk oleh alarm pagi yang berbunyi terlalu cepat, daftar tugas yang belum selesai, dan detik-detik keraguan yang muncul di antara rapat dan waktu makan. Di tengah kesibukan, pergumulan dan tekanan, Tuhan hadir di tengah langkah kecil kita, di antara tugas-tugas yang belum selesai, di dalam keheningan yang kita anggap sepele. Dan di sanalah, kasih karunia-Nya menyapa. Kasih karunia Tuhan cukup—karena kasih karunia-Nya memberi segalanya. Ia tidak menahan apa pun. Ia tidak memberi setengah hati. Ia mencurahkan sepenuhnya.