Tiga Puluh Satu Kebenaran: Siapa Aku Dalam KristusSampel

Thirty-One Truths: Who I Am in Christ

HARI KE 17 DARI 58

ANGGOTA TUBUH KRISTUS

Tubuh Kristus terdiri dari orang-orang percaya di dalam Kristus. Ada kesatuan roh yang dibagikan orang percaya bersama Yesus. Karena orang percaya ada dalam kesatuan bersama Kristus, mereka juga disatukan satu sama lain.

BACA: Efesus 1:22-23

BACA: 1 Korintus 12:12-27

Kita menghidupi kesatuan dalam Kristus melalui hubungan dengan orang percaya lainnya dan melayani dalam tubuh Kristus. Doakan dengan tenang dalam jiwamu: “Terima kasih, Tuhan Yesus, bahwa saya bagian dari sesuatu, Seseorang, yang jauh lebih besar dari diri saya sendiri. Terima kasih bahwa saya ada di dalam-Mu dan menjadi bagian dari tubuh Kristus. Bagi-Mu segala kemuliaan!“ Pada area apa saja Anda perlu memelihara kesatuan dengan orang percaya lainnya? Langkah-langkah apa yang Anda
bisa ambil untuk mengakhirinya?

PEMIKIRAN YANG SALAH: Hidup itu sendiri. Saya melakukan yang terbaik sendirian. Saya tidak mengganggu orang lain dan tidak ada orang lain yang mengganggu saya.

PEMIKIRAN YANG BENAR: Sebagai bagian dari tubuh Kristus, saya punya peran untuk dimainkan. Saya perlu menggenapi peran saya dan peduli dengan anggota tubuh lainnya.

Firman Tuhan, Alkitab

Tentang Rencana ini

Thirty-One Truths: Who I Am in Christ

Suatu pandangan tentang bagaimana Efesus 1-2 menggambarkan identitas baru kita di dalam Kristus. Rencana dari Thistlebend Ministries ini akan membantu kita untuk lebih hidup sepenuhnya dengan identitas baru yang telah diberikan kepada kita di dalam Dia.

More

Kami berterima kasih kepada Thistlebend Ministries untuk program ini. Untuk informasi lanjut, sila kunjungi: www.thistlebendministries.org