Lukas 17:20-37

Lukas 17:20-37 BIMK

Beberapa orang Farisi bertanya kepada Yesus kapan Allah datang untuk memerintah. Yesus menjawab, “Pemerintahan Allah tidak mulai dengan tanda-tanda yang dapat dilihat orang, sehingga orang dapat berkata, ‘Mari lihat, ini dia!’ atau, ‘Di sana dia!’ Sebab Allah sudah mulai memerintah di tengah-tengah kalian.” Setelah itu Yesus berkata kepada pengikut-pengikut-Nya, “Akan datang waktunya kalian ingin melihat satu hari dari hari-hari Anak Manusia, tetapi kalian tidak dapat melihatnya. Nanti orang akan berkata kepadamu, ‘Lihat, di situ!’ atau, ‘Lihat, di sini!’ Tetapi janganlah kalian ke luar mencari dia. Sebagaimana kilat memancar di langit, dan bercahaya dari ujung ke ujung, begitulah juga nanti keadaan Anak Manusia pada hari-Nya. Tetapi mula-mula Ia harus banyak menderita dan tidak diterima oleh orang-orang zaman ini. Pada hari Anak Manusia dinyatakan nanti, keadaannya seperti pada zaman Nuh dahulu. Orang makan minum, dan kawin; begitulah terus-menerus sampai Nuh masuk ke dalam kapal dan banjir datang serta menewaskan orang-orang itu semua. Juga seperti pada zaman Lot. Orang makan minum, berjual beli, bercocok tanam dan membangun rumah. Tetapi ketika Lot keluar dari Sodom, pada hari itu api dan belerang turun dari langit dan membinasakan mereka semua. Begitulah keadaannya nanti pada hari Anak Manusia dinyatakan. Pada hari itu orang yang sedang berada di atas atap rumahnya janganlah turun untuk mengambil barang-barangnya yang di dalam rumah. Begitu juga orang yang sedang di ladang janganlah kembali ke rumahnya. Ingatlah apa yang telah terjadi dengan istri Lot! Orang yang berusaha menyelamatkan hidupnya, akan kehilangan hidupnya. Tetapi orang yang kehilangan hidupnya akan menyelamatkannya. Percayalah: Pada malam itu, dua orang sedang tidur di satu ranjang, seorang akan dibawa dan seorang lagi ditinggalkan. Dua wanita sedang menggiling gandum, seorang akan dibawa dan seorang lagi ditinggalkan. [ Dua orang sedang bekerja di ladang, seorang akan dibawa, dan seorang lagi ditinggalkan.]” Pengikut-pengikut Yesus bertanya, “Di mana itu akan terjadi, Tuhan?” Yesus menjawab, “Di mana ada bangkai, di situ ada burung pemakan bangkai.”